Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Undian Fase Grup Piala Dunia U20 2023: Digelar Akhir Maret di Bali

Kompas.com - 10/02/2023, 18:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Drawing atau undian fase grup Piala Dunia U20 2023 rencananya akan digelar pada akhir Maret mendatang di Pulau Bali.

Piala Dunia U20 2023 akan dilangsungkan di Indonesia pada 20 Mei sampai 11 Juni 2023.

Sejauh ini, sudah ada 14 tim yang lolos ke putaran final Piala Dunia U20 2023, termasuk Indonesia sebagai tuan rumah.

Tim-tim lainnya adalah Republik Dominika, Guatemala, Honduras, Amerika Serikat, Fiji, Brazil, Uruguay, Selandia Baru, Inggris, Perancis, Israel, Italia dan Slovakia.

Baca juga: Jadwal dan Daftar Tim Lolos Piala Dunia U20 2023 Indonesia

Nantinya, Piala Dunia U20 2023 Indonesia akan diikuti ole 24 tim. Artinya, masih ada 10 slot tersisa.

Tim-tim tersebut akan disebar ke enam grup (A-F). Masing-masing grup berisikan empat negara/tim.

Lalu, kapan undian fase grup Piala Dunia U20 2023 Indonesia digelar?

Menurut Lead Project Komite Panitia Lokal Piala Dunia U20 2023 Maaike Ira Puspita, pengundian pengundian.

Baca juga: Ronaldo-Marselino Dilobi PSSI, Bisa Gabung TC Timnas U20 Indonesia?

Namun, wanita yang juga berprofesi sebagai Wakil Sekretaris Jenderal PSSI itu menyiratkan jadwal drawing Piala Dunia U20 2023 tersebut belum bersifat tetap.

"Namun, semua masih dalam komunikasi dengan FIFA," ujar Maaike di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, dikutip dari Antara News, Jumat (10/2/2023).

Menurut Maaike, pengundian grup menjadi tahap lanjutan dari hitung mundur 100 hari Piala Dunia U20 2023 yang berlangsung pada Kamis di SUGBK, Jakarta.

Setelah pengundian, nantinya akan diadakan "trophy experience" yang akan menjadi momen masyarakat berinteraksi langsung dengan trofi juara Piala Dunia U20 2023.

Baca juga: 100 Hari Jelang Piala Dunia U20 2023, Acara Pengingat dan Imbauan Menpora

Kemudian, rencananya ada pula acara pembukaan dan penutupan Piala Dunia U20.

"Semua masih dalam pembahasan. Kami berkomunikasi sangat intens (dengan FIFA)," kata Maaike.

Maaike menegaskan bahwa semua elemen termasuk Pemerintah Indonesia, PSSI dan Indonesia FIFA U20 World Cup 2023 Organizing Committee (INAFOC), terus bekerja keras agar Piala Dunia U20 2023 di Indonesia dapat berjalan lancar.

"Ini pekerjaan sama-sama, bagaimana kita bisa menjadi tuan rumah yang baik, suporter yang baik," tutur Maaike.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com