Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga 1: Egy Cetak Gol Debut, Dewa United-Madura United Seri, Persita Bawa Pulang 1 Poin

Kompas.com - 02/02/2023, 16:58 WIB
Ahmad Zilky,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Dewa United dan Madura United bermain imbang 1-1. Di lain sisi, Persikabo 1973 berbagi poin dengan Persita Tangerang dalam lanjutan pekan ke-22 Liga 1 2022-2023.

Laga Dewa United vs Madura United dalam jadwal Liga 1 diselenggarakan di Stadion Indomilk Arena pada Kamis (2/2/2023) sore WIB.

Dalam pertandingan itu, Egy Maulana Vikri mencetak gol debut. Ia menyarangkan bola ke gawang Madura United pada menit ke-17.

Bermula dari umpan terobosan Karim Rossi, Egy Maulana Vikri langsung membobol gawang Madura United untuk membawa Dewa United unggul 1-0.

Baca juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini: Dewa United Vs Madura United, Laga Debut Egy

Setelah itu, Asep Berlian melakukan handball di dalam kotak terlarang. Itu membuat Madura United mendapatkan hadiah penalti dari wasit.

Hugo Gomes alias Jaja itu maju sebagai algojo. Ia berhasil menjalankan tugasnya menjadi eksekutor penalti pada menit ke-41.

Tidak ada gol lagi tercipta. Situasi itu membuat pertandingan yang mempertemukan Dewa United dan Madura United berakhir imbang 1-1.

Hasil tersebut membuat Madura United berada di posisi keeempat Liga 1 dengan raihan 37 poin dari 22 pertandingan yang sudah dijalani.

Baca juga: Dewa United Vs Madura United, Pesan untuk Egy Jelang Lakoni Debut

Persikabo Ditahan Persita Tangerang

Beralih ke pertandingan lain, Persikabo harus berbagi angka dengan Persita Tangerang dalam lanjutan pekan ke-22 Liga 1 2022-2023.

Laga Persikabo vs Persita dalam jadwal Liga 1 digelar di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, pada Kamis (2/2/2023).

Gol Persikabo ke gawang Persita Tangerang dibukukan oleh Komarodin saat pertandingan memasuki menit ke-29.

Persita lalu membalas gol Persikabo tersebut melalui Paulo Sitanggang pada menit ke-90+2.

Baca juga: Hasil Persija Vs Persikabo 1-0: Yusuf Helal Jebol Tembok Syahrul Trisna, Macan Kemayoran ke Puncak

Berkat kontribusi itu, pertandingan yang mempertemukan Persikabo vs Persita berakhir tanpa pemenang alias imbang 1-1.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com