Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Xavi Usai Raih Trofi Pertama sebagai Pelatih Barcelona

Kompas.com - 16/01/2023, 07:15 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber Sport.es

KOMPAS.com - Xavi Hernandez berhasil meraih trofi pertama dalam kariernya sebagai pelatih Barcelona.

Penantian Xavi untuk meraih trofi pertama bersama Barcelona berakhir setelah menjuarai Piala Super Spanyol 2022-2023.

Barcelona menjadi juara Piala Super Spanyol 2022-2023 seusai mengalahkan Real Madrid di partai puncak.

Adapun laga Real Madrid vs Barcelona dalam final Piala Super Spanyol 2022-2023 berlangsung di Stadion Internasional King Fahd, Riyadh, Arab Saudi, pada Senin (16/1/2023) dini hari WIB.

Baca juga: Hasil Real Madrid Vs Barcelona 1-3, Blaugrana Juara Piala Super Spanyol

Barcelona berhasil mengakhiri laga tersebut dengan skor 3-1. Mereka menang berkat gol-gol yang dicetak Gavi (33'), Robert Lewandowski (45'), dan Pedri (69').

Sementara itu, Real Madrid hanya mampu mencetak satu gol melalui aksi Karim Benzema (90+3').

Seusai pertandingan, Xavi merasa bahagia atas pencapaian yang diraih anak-anak asuhnya.

Menurut Xavi, keberhasilan menjadi juara Piala Super Spanyol bisa menjawab kritik yang selama ini diterima para pemain.

"Saya sangat bahagia untuk para pemain, karena sejak saya berada di sini, mereka ingin menang dan mereka bekerja untuk itu," kata Xavi, dikutip dari SPORT.

Baca juga: 3 Fakta Barcelona Juara Piala Super Spanyol: Xavi Buka Keran, 421 Hari Kerja, 1 Trofi

"Mereka telah mendapat banyak kritik dan hari ini mereka telah bebas. Itu memberi kami banyak kepercayaan diri, kami harus bangga," ujar Xavi.

Lalu, Xavi mengatakan bahwa gelar pertama yang ia sumbangkan untuk Barcelona akan menambah banyak kepercayaan diri.

Xavi pun tampak bangga karena Barcelona mampu meraih gelar juara setelah tampil dominan di hadapan sang rival Real Madrid.

"Ini memberikan banyak ketenangan pikiran, banyak kepercayaan diri, terutama karena apa yang telah kami tetapkan untuk para pemain," ucap Xavi.

Baca juga: Daftar Juara Piala Super Spanyol, Barcelona Tegaskan Dominasi

Pemain Barcelona merayakan gelar juara Piala Super Spanyol seusai mengalahkan Real Madrid di partai puncak. Final Real Madrid vs Barcelona yang digelar di Stadion Internasional King Fahd, Riyadh, Arab Saudi, pada Senin (16/1/2023) dini hari WIB itu berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan kubu Blaugrana.AFP/GIUSEPPE CACACE Pemain Barcelona merayakan gelar juara Piala Super Spanyol seusai mengalahkan Real Madrid di partai puncak. Final Real Madrid vs Barcelona yang digelar di Stadion Internasional King Fahd, Riyadh, Arab Saudi, pada Senin (16/1/2023) dini hari WIB itu berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan kubu Blaugrana.

"Anda mengalahkan Madrid dengan mendominasi pertandingan dan ini membuat para pemain percaya pada apa yang dilakukan para staf," imbuhnya.

"Saya tahu bagaimana pemain menderita ketika dia dikritik, tetapi kami adalah satu tim dan hari ini semuanya menunjukkan diri," tutur Xavi menegaskan.

Halaman:
Sumber Sport.es
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com