Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengamat Sepak Bola Senior Bicara Timnas dan Masa Depan Shin Tae-yong

Kompas.com - 09/01/2023, 14:40 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Pengamat sepak bola senior Tanah Air, Anton Sanjaya, memberi prediksi soal kans Garuda di laga semifinal kedua Piala AFF 2022. Jurnalis olahraga senior tersebut juga berbicara mengenai masa depan Shin Tae-yong yang akan habis kontrak tahun ini.

Menurut Anton Sanjoyo, kans timnas mendulang kemenangan di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam nanti terhitung berat.

Namun, jurnalis senior ini meyakini Garuda masih punya kans untuk lolos berkat hasil 0-0 pada duel pertama di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Jumat (6/1/2023).

"Saya pernah liputan ke Hanoi pada 2004 silam," ujar Anton Sanjoyo kepada Kompas.com pada Minggu (8/1/2023).

"Suporternya luar biasa di sana. Kalau saya bilang, hasil seri dengan skor sudah bagus."

"Kita bisa lolos dengan hasil seri berskor. Itu mungkin skenario terbaik menurut saya."

"Pendapat saya adalah sulit bagi Garuda menang di sana walau lawan juga lagi tak bagus-bagus sekali mainnya."

Baca juga: Timnas Indonesia Tiba di Vietnam, Disambut Kalungan Bunga

Jika berhasil lolos ke partai pamungkas, ini akan menjadi kali kedua dalam dua kesempatan pelatih Shin Tae-yong berhasil membawa Garuda ke final Piala AFF setelah melakukannya di Piala AFF 2020.

Dirinya juga berhasil membawa timnas senior lolos ke Piala Asia 2023 dan timnas U20 ke Piala Asia 2023.

Kontrak Shin Tae-yong sendiri akan berakhir setelah Piala Dunia U20 pada Mei-Juni 2023 ini walau PSSI telah mengutarakan bahwa mereka akan memperpanjang kontrak sang pelatih.

"PSSI akan memperpanjang kontrak yang bersangkutan," tutur Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan di situs resmi federasi pada akhir September 2022.

"Untuk berapa tahun kontrak diperpanjang, kita akan diskusikan lebih lanjut."

Para pengamat sepak bola Tanah Air (dari kiri ke kanan): Anton Sanjoyo, Weshley Hutagalung, Gita Suwondo, dan Tommy Welly memberi pendapat mereka soal kans pelatih Shin Tae-yong hanya fokus ke tim U19 Indonesia jelang Piala Dunia U20 di acara televisi Soccer Time, MetroTV pada Jumat (10/6/2022).TANGKAPAN LAYAR Para pengamat sepak bola Tanah Air (dari kiri ke kanan): Anton Sanjoyo, Weshley Hutagalung, Gita Suwondo, dan Tommy Welly memberi pendapat mereka soal kans pelatih Shin Tae-yong hanya fokus ke tim U19 Indonesia jelang Piala Dunia U20 di acara televisi Soccer Time, MetroTV pada Jumat (10/6/2022).

Anton Sanjoyo sendiri melihat kemajuan timnas Indonesia di bawah pelatih Korea Selatan itu terhitung bagus, apalagi setelah kampanye kualifikasi Piala Dunia 2022 yang jauh dari impresif bersama Simon McMenemy.

"Bagaimana Shin membangun tim dari sebuah generasi yang dia potong," ujarnya. "Strategi-strategi yang dia perlihatkan mulai menunjukkan peningkatan level kita."

Baca juga: Leg 2 Vietnam Vs Indonesia, Shin Tae-yong Melihat Satu Keuntungan

Bagi Anton, problem yang dialami Shin Tae-yong lebih kepada ketersediaan talenta untuk menghadirkan standar sepak bola yang diminta.

"Tak bisa didongkrak ke level yang dia inginkan. Pelatih sekelas STY harus minimal 5 tahun baru kelihatan hasilnya," lanjutnya.

"Setidaknya, ranking FIFA Garuda terus naik dengan segala kekurangan yang ia alami."

"Saya juga bisa menikmati (permainan timnas) sekarang. Terlepas dari strategi yang dikatakan tidak cocok dengan pemain-pemain kita tapi dari cara bermain dan skema itu cukup berhasil."

"Hanya kesalahan-kesalahan basic tetap ada dan itu bukan sesuatu yang dia bisa benahi. Itu harus dari level klub."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com