Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Siaran Langsung Brunei Vs Indonesia di Piala AFF 2022

Kompas.com - 25/12/2022, 16:30 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Indonesia bakal melawan Brunei Darussalam pada lanjutan babak penyisihan grup Piala AFF 2022.

Pertandingan Brunei vs Indonesia pada fase Grup A Piala AFF 2022 akan diselenggarakan di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (26/12/2022). 

Jadwal siaran langsung Brunei vs Indonesia di Piala AFF 2022 tersedia pada bagian akhir artikel.

Timnas Indonesia saat ini sudah berada di Malaysia setelah bertolak dari Jakarta pada Sabtu (24/12/2022) malam WIB. 

Baca juga: Head to Head Brunei Vs Indonesia, Potensi Garuda Banjir Gol

Dalam konferensi pers yang turut dihadiri Kompas.com pada Minggu (25/12/2022), pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkapkan bahwa timnas Indonesia dalam kondisi fit.

"Saat ini tim Indonesia tidak ada masalah. Persiapan sangat bagus dan kemarin saat berangkat ke Malaysia, PSSI membantu dengan memberikan pesawat carter," kata dia. 

"Jadi, kami bisa tiba di Malaysia dengan nyaman. Kondisi pemain juga tidak ada masalah, persiapan sampai saat ini sangat bagus," ucap Shin Tae-yong. 

Lebih lanjut, Shin Tae-yong mengatakan bahwa ia akan melakukan perubahan pemain. Skuad untuk melawan Brunei akan diputuskan setelah sesi latihan sore ini. 

Baca juga: Pelatih Thailand: Indonesia Tim Paling Berbahaya di Grup A Piala AFF 2022

"Untuk skuad besok, pastinya akan diputuskan setelah latihan hari ini selesai. Kemungkinan besar pastinya akan ada rotasi pemain," kata pelatih asal Korea Selatan itu. 

Timnas Indonesia di atas kertas lebih diunggulkan daripada Brunei yang sudah kebobolan 10 gol saat melawan Thailand (0-5) dan Filipina (1-5). 

Meski demikian, Shin Tae-yong mengingat anak didiknya untuk tidak meremehkan lawan dan fokus menunjukkan permainan terbaik. 

"Tim Brunei bisa dianggap lemah, mereka masuk grup ini karena playoff. Namun, kami akan tetap menghargai Brunei dan bakal menunjukkan yang terbaik," kata Shin Tae-yong.

Baca juga: Pemain Kamboja soal Hasil Piala AFF 2022: Kami Kalah, tapi Bikin Indonesia Kesulitan

"Tidak bisa disebut (target gol), itu namanya tidak menghargai lawan. Kami akan tetap fokus bertanding sebaik mungkin," ucapnya.

Senada dengan sang pelatih, Rachmat Irianto juga berjanji bahwa timnas Indonesia akan bekerja keras dan tidak memandang sebelah mata kekuatan Brunei. 

"Untuk laga besok, yang paling penting adalah tidak meremehkan Brunei. Pasti mereka punya motivasi lebih. Kami harus bekerja keras dan menerapkan taktik pelatih," kata dia. 

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com