Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Timnas Indonesia Vs Kamboja: Buang Banyak Peluang, Garuda Cuma Menang 2-1

Kompas.com - 23/12/2022, 18:27 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Timnas Indonesia sukses mengalahkan Kamboja 2-1 pada laga Grup A Piala AFF 2022

Pertandingan timnas Indonesia vs Kamboja berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), DKI Jakarta, pada Jumat (23/12/2022) sore WIB.

Sepasang gol penentu kemenangan timnas Indonesia dicetak oleh Egy Maulana VIkri (7') dan Witan Sulaeman (35').

Adapun satu-satunya gol balasan timnas Kamboja dibukukan oleh Saret Krya pada menit ke-15.

Timnas Indonesia sebenarnya bisa menang dengan skor lebih besar andai Egy Maulana Vikri (39') dan Witan Sulaeman (48') lebih tenang ketika berhadapan 1vs1 melawan kiper Kamboja, Keo Soksela, di kotak penalti.

Penyelesaian akhir menjadi catatan minor kemenangan timnas Indonesia karena hanya mampu mencetak dua gol setelah melepaskan lebih dari 15 tembakan ke arah gawang.

Skuad Garuda juga tampak kelelahan karena intensitas permainan mereka menurun ketika pertandingan masuk menit ke-60.

Jika dibandingkan, timnas Kamboja hanya mampu melepaskan tiga tembakan ke arah gawang sepanjang pertandingan.

Terlepas dari hal itu, kemenangan ini mempertajam rekor tak terkalahkan timnas Indonesia atas Kamboja menjadi 18 laga beruntun.

Selanjutnya, timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong akan menghadapi Brunei pada lanjutan Grup A Piala AFF 2022.

Pertandingan Brunei vs Indonesia akan dihelat di Stadion KLFA, Kuala Lumpur, Malaysia, pada Senin (26/12/2022) sore WIB.

Baca juga: Timnas Indonesia Dijanjikan Bonus jika Juara Piala AFF 2022

Ulasan laga timnas Indonesia vs Kamboja:

Babak pertama pertandingan timnas Indonesia vs Kamboja berjalan terbuka dengan tempo cepat sejak awal.

Timnas Indonesia selaku tuan rumah tampil mendominasi dengan persentase penguasaan bola mencapai 54 persen dan 15 tembakan ke arah gawang.

Jika dibandingkan, timnas Kamboja hanya mampu melepaskan tiga tembakan ke arah gawang hingga akhir babak pertama.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com