Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala AFF 2022: Shin Tae-yong Mau Lebih Banyak Suporter untuk Garuda

Kompas.com - 23/12/2022, 09:00 WIB
Rafiandra Putra Andika,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong berharap ke depan tidak ada pembatasan jumlah penonton saat tim Garuda melakoni laga kandang pada turnamen Piala AFF 2022.

Timnas Indonesia akan memulai perjuangannya di Piala AFF 2022 dengan menjamu Kamboja dalam laga babak penyisihan Grup A di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Jumat (23/12/2022) mulai pukul 16:30 WIB.

Skuad Garuda akan menjalani laga perdana di Piala AFF 2022 dengan dukungan langsung para suporter di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

PSSI telah merilis harga tiket yang dijual untuk dua laga timnas Indonesia, yaitu kontra Kamboja dan Thailand pada Kamis (29/12/2022). Para pendukung bisa membeli tiket pertandingan secara online.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Kamboja, Presiden Jokowi Akan Tonton Aksi Garuda

Namun, PSSI mengatakan bahwa jumlah penonton untuk kedua laga tersebut masih akan dibatasi, sesuai rekomendasi dari pihak berwajib.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengharapkan bahwa ke depannya lebih banyak pendukung yang memenuhi kursi Stadion Utama Gelora Bung Karno untuk mendukung langsung perjuangan skuad Garuda.

"Ke depan, saya ingin lebih banyak suporter agar bisa mendukung penuh 'Garuda'," ujar Shin Tae-yong di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Kamis (22/12/2022), dikutip dari Antara.

Menurut pelatih asal Korea Selatan itu, dukungan penuh dari masyarakat Indonesia bisa memberikan tambahan motivasi bagi para pemain untuk memberikan yang terbaik sepanjang pertandingan.

Baca juga: Indonesia Vs Kamboja: Target 3 Poin, Tak Peduli Siapa yang Cetak Gol

PSSI telah menetapkan bahwa SUGBK untuk laga Indonesia vs Kamboja hanya akan diisi sejumlah 25.000 penonton.

Sementara, untuk laga kontra Thailand hanya akan diisi oleh 40.000 penonton, dari kapasitas maksimal stadion yaitu 77.000 tempat duduk.

Pembatasan jumlah penonton ini adalah bentuk kepatuhan PSSI dan Polri terhadap Peraturan Polri Nomor 10 tahun 2022 tentang Pengamanan Penyelenggaraan Kompetisi Olahraga.

"Saya berharap stadion penuh bukan hanya beberapa persen saja. Namun, saya tetap bersyukur pertandingan bisa disaksikan penonton," tutur Shin Tae-yong menambahkan.

Menurut Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan, pembatasan penonton bisa saja ditarik oleh Polri pada laga-laga selanjutnya setelah babak penyisihan grup selesai, dengan catatan Indonesia harus lolos ke babak semifinal Piala AFF 2022.

Baca juga: Marc Klok Percaya Shin Tae-yong Sosok Tepat Akhiri Dahaga Garuda di Piala AFF

Pertandingan kontra Kamboja dan Thailand akan menjadi uji coba untuk standar keamanan penonton.

Setelah itu, akan dilakukan penilaian lebih lanjut untuk pertandingan-pertandingan ke depan.

"Ini, kan, masih uji coba karena sejak kejadian di Stadion Kanjuruhan, baru kali ini suporter bisa kembali ke stadion," kata pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut.

"Jadi, kalau pertandingan aman, sukses, tertib, pasti pihak pemerintah akan mengevaluasi untuk menambah suporter di SUGBK," kata Iriawan menanggapi harapan Shin Tae-yong tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com