Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Skor dan Line Up Argentina Vs Perancis di Final Piala Dunia 2022

Kompas.com - 18/12/2022, 16:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Argentina dan Perancis telah melalui perjalanan panjang dari fase grup hingga mencapai partai puncak Piala Dunia 2022 Qatar.

Di final, Argentina dan Perancis akan memperebutkan gelar juara Piala Dunia yang menjadi simbol supremasi tertinggi dalam olahraga sepak bola.

Laga Argentina vs Perancis dalam final Piala Dunia 2022 dijadwalkan berlangsung di Stadion Lusail, Qatar, Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB.

Argentina dan Perancis menatap laga tersebut dengan satu misi, yakni kemenangan.

Apabila berhasil memetik kemenangan, Argentina akan kembali merengkuh kejayaan yang telah lama luput dari genggaman sejak kali terakhir menjadi juara Piala Dunia pada edisi 1986.

Baca juga: Argentina Vs Perancis: Final Ideal yang Bakal Jadi Milik Albiceleste

Sementara itu, Perancis akan mempertahankan gelar juara apabila mampu memenangi pertandingan malam nanti.

Perancis berpeluang menjadi negara ketiga yang mampu menjuarai dua edisi Piala Dunia secara beruntun.

Sebelumnya, hanya ada dua negara yang mampu mengukir pencapaian tersebut, yakni Italia (1934, 1938) dan Brasil (1958, 1962).

Apabila melihat dari rekor pertemuan, Argentina lebih layak diunggulkan untuk memetik kemenangan dan meraih gelar juara Piala Dunia 2022.

Argentina tercatat telah memetik enam kemenangan dari 12 laga terakhir kontra Perancis di semua ajang, termasuk pertandingan persahabatan.

Baca juga: 3 Alasan Argentina Bisa Juara Piala Dunia 2022, Messi Kuncinya

Khusus di Piala Dunia, Argentina tercatat memetik dua kemenangan dari tiga pertandingan melawan Perancis.

Argentina menelan satu kekalahan ketika bersua Perancis pada 16 besar Piala Dunia 2018 Rusia.

Akhir Indah bagi Messi

Riwayat pertemuan itu memperbesar peluang Argentina memenangi partai puncak Piala Dunia 2022 Qatar.

Perjalanan panjang Messi di Piala Dunia pun akan berakhir indah jika Argentina benar-benar bisa memenangi final Piala Dunia 2022 kontra Perancis.

Messi telah menyatakan bahwa final melawan Perancis akan menjadi pertandingan terakhirnya di Piala Dunia.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com