Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Unta-unta di Qatar Kelelahan Layani Turis Piala Dunia, Sehari Bisa 40 Perjalanan

Kompas.com - 02/12/2022, 22:20 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

KOMPAS.com - Unta-unta di Qatar mengalami peningkatan beban kerja yang tinggi saat Piala Dunia 2022 berlangsung.

Lebih dari 1 juta turis membanjiri Qatar selama hajatan empat tahunan ini berlangsung. Negara-negara tetangga pun turut meningkatkan pariwisatanya.

Dikutip dari New York Post pada Selasa (29/11/2022), wisata menunggang unta mengalami lonjakan permintaan sejak Piala Dunia dimulai pada 20 November.

Baca juga: Penduduk Qatar Bagi Makanan Gratis Buat Fan Piala Dunia 2022

Para penggembala unta kemudian memanfaatkan peluang untuk meningkatkan bisnis.

Salah satu pemilik bisnis mengatakan kepada Associated Press, dirinya mengalami peningkatan jumlah penunggang unta setiap hari, dari biasanya 20 pada hari kerja dan 50 saat akhir pekan menjadi 500 pada pagi hari. dan 500 lainnya di malam hari selama Piala Dunia.

“Ada banyak uang yang masuk,” kata Ali Jaber Al Ali, penggembala unta berusia 49 tahun dari Sudan, kepada AP. "Syukurlah, tapi jadi banyak tekanan."

Al Ali mengungkapkan kepada AP, bisnisnya berkembang dari 15 unta menjadi total 60 ekor. Dia mencatat peningkatan permintaan juga menggerus fisik pada unta, karena lebih sedikit waktu istirahat di jeda perjalanan.

Meski bisnis berkembang pesat, aktivis hak-hak hewan tidak senang karena memandangnya sebagai eksploitasi unta yang dijuluki "kapal gurun".

“Pencambukan, pemukulan, cedera, dan kelelahan menjadi biasa di mana pun hewan dipaksa mengangkut wisatawan, apakah itu unta yang membawa orang dalam panas terik di Qatar atau Giza, kuda yang menarik kereta melalui jalan-jalan yang macet di Kota New York, atau keledai yang mengangkut ratusan orang di anak tangga pulau Santorini Yunani,” ujar Catie Cryar, Manajer Hubungan Media di organisasi non-profit PETA (People for the Ethical Treatment of Animals), kepada Fox News Digital.

Baca juga: Skuad Brasil Mengeluh Batuk dan Sakit Tenggorokan di Piala Dunia 2022, Antony Tuding AC di Stadion Qatar

Al Ali menambahkan, seekor unta umumnya beristirahat setiap lima perjalanan, dengan perjalanan singkat berlangsung sekitar 10 menit dan yang lebih lama berkisar antara 20-30 menit.

Kini dengan meningkatnya antrean turis untuk menunggang unta, hewan-hewan tersebut harus melakukan 15-20 perjalanan tanpa istirahat, bahkan ada yang mencapai 40 perjalanan.

“PETA mengingatkan para pengunjung Piala Dunia dan seluruh dunia bahwa tidak ada panti jompo bagi hewan-hewan ini, yang akan disembelih saat mereka tidak bisa diberdayakan, jadi cara terbaik untuk membantu mereka adalah dengan menolak untuk menungganginya,” imbuh Cryar kepada Fox News Digital.

Industri pariwisata Qatar mengalami lonjakan tinggi sejak dipastikan menjadi tuan rumah Piala Dunia oleh FIFA.

Negara tersebut terus mengalami peningkatan wisatawan masuk dalam jumlah besar dengan acara olahraga yang akan datang, termasuk empat balapan F1 pada 2023.

Para ahli berpendapat, peningkatan dana Qatar untuk acara olahraga adalah cara meningkatkan citra dan reputasinya di mata dunia.

Baca juga: 3 Pemain Man United yang Tampil Impresif pada Piala Dunia 2022 Qatar

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com