Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Tim Lolos 16 Besar Piala Dunia 2022: Argentina Susul Perancis

Kompas.com - 01/12/2022, 05:44 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Argentina dipastikan lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar. Mereka menyusul Perancis dan sejumlah tim lain yang lebih dulu mengamankan tiket 16 besar.

Tim Tango, julukan timnas Argentina, dipastikan lolos ke 16 besar seusai menang atas Polandia pada matchday terakhir Grup C Piala Dunia 2022 Qatar.

Laga Laga Polandia vs Argentina dalam matchday terakhir fase grup Piala Dunia 2022 berlangsung di Stadion 974, Doha, Qatar, pada Kamis (1/12/2022) dini hari WIB.

Argentina berhasil memenangi laga tersebut dengan skor 2-0 berkat sepasang gol dari Alexis Mac Allister (46') dan Julian Alvarez (67').

Baca juga: Hasil Arab Saudi Vs Meksiko: El Tri Menang 2-1, tetapi Argentina dan Polandia yang Lolos

Sepasang gol dari Alexis Mac Allister dan Julian Alvarez sekaligus mengantarkan Argentina ke 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.

Argentina lolos sebagai juara Grup C setelah mengakhiri perjuangan di fase grup dengan torehan enam poin dari tiga laga.

Lionel Messi dkk melangkah ke 16 besar Piala Dunia 2022  bersama Polandia yang finis di peringkat kedua klasemen Grup C dengan torehan empat poin.

Polandia unggul selisih gol atas Meksiko yang tertahan di peringkat ketiga meski menang atas Arab Saudi. 

Baca juga: Hasil Arab Saudi Vs Meksiko: El Tri Menang 2-1, tetapi Argentina dan Polandia yang Lolos

Adapun Arab Saudi harus rela mengakhiri perjuangan di fase grup dengan menempati posisi terbawah. 

Robert Lewandowski (kiri) dan Lionel Messi berbincang usai laga Polandia vs Argentina pada laga terakhir Grup C Piala Dunia 2022 di Stadion 974, Doha, Qatar, pada Rabu (30/11/2022) malam waktu setempat. Timnas Argentina dan Polandia menjadi dua tim yang lolos ke babak 16 besar dari Grup C. (Photo by Kirill KUDRYAVTSEV / AFP)AFP/KIRILL KUDRYAVTSEV Robert Lewandowski (kiri) dan Lionel Messi berbincang usai laga Polandia vs Argentina pada laga terakhir Grup C Piala Dunia 2022 di Stadion 974, Doha, Qatar, pada Rabu (30/11/2022) malam waktu setempat. Timnas Argentina dan Polandia menjadi dua tim yang lolos ke babak 16 besar dari Grup C. (Photo by Kirill KUDRYAVTSEV / AFP)

Keberhasilan Argentina dalam menembus 16 besar Piala Dunia 2022 juga memperpanjang tren apik Tim Tango di pesta sepak bola empat tahunan tersebut.

Argentina selalu lolos dari fase grup Piala Dunia dalam lima edisi beruntun sejak 2006.

Tim Tango kali terakhir gagal melewati fase grup ketika tampil pada Piala Dunia 2002.

Kala itu, Argentina kalah bersaing dengan Swedia dan Inggris yang lolos ke babak 16 besar seusai menempati dua posisi teratas di klasemen grup.

Baca juga: Klasemen Grup C Piala Dunia 2022: Dramatis hingga Akhir, Argentina dan Polandia Lolos

Simak update dan kabar terbaru soal Piala Dunia 2022 Qatar, dari jadwal, hasil, klasemen, hingga sisi lain dalam lipsus berikut ini: Gebyar Qatar.

Daftar tim lolos 16 besar Piala Dunia 2022

1. Perancis
2. Brasil
3. Portugal
4. Belanda
5. Senegal
6. Inggris
7. Amerika Serikat
8. Australia
9. Argentina
10. Polandia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas Indonesia
Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas Indonesia
Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Badminton
Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com