Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSSI Jajaki Kerja Sama dengan Federasi Sepak Bola Belanda

Kompas.com - 25/11/2022, 21:20 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Wakil Sekretaris Jenderal PSSI, Maaike Ira Puspita, mengatakan pihaknya sedang menjajaki kerja sama dengan Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB).

Kerja sama ini termasuk soal pembinaan pemain muda seperti Garuda Select dalam bentuk lebih baru serta pengembangan sepak bola putri.

"Kami memang sudah menjajaki beberapa program kerja sama. Bisa ke arah sana (seperti Garuda Select). Tunggu saja," ujar Maaike di Lapangan Panahan Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (25/11/2022), dikutip dari Antara.

Baca juga: Program Garuda Select Milik Mola Jadi Sorotan Media Inggris

Garuda Select merupakan program pengembangan pemain belia Indonesia oleh PSSI dan sebuah perusahaan swasta yang bergerak di bidang penyiaran.

Program ini dimulai sejak 2019 dan kini sudah memasuki angkatan kelima.

PSSI mengirimkan pemain-pemain remaja berbakat untuk berlatih dan berlaga di Inggris serta beberapa negara lain di Eropa.

Menurut Maaike, saat ini PSSI tengah menyusun perincian kemitraan dengan KNVB yang nantinya dituangkan dalam sebuah Nota Kesepahaman (MoU).

Nota kesepahaman itu ditargetkan untuk ditandatangani kedua federasi pada 2023 atau lebih cepat.

Selain pembinaan pemain muda, kerja sama dengan KNVB juga meliputi program pelatihan pelatih, pemantauan bakat dan pengembangan sepak bola putri.

Baca juga: Top Skor Garuda Select Musim Lalu Kembali untuk Season 4

"Kami menjajaki dari pelatihan pelatih dan talent scouting. Bagaimana caranya mengidentifikasi dan memetakan bakat-bakat di Indonesia," ungkapnya.

"Untuk sepak bola wanita, kami mencari cara bagaimana meningkatkan kualitas timnas putri kita karena timnas putri Belanda akan bermain di Piala Dunia Putri di Australia tahun 2023."

Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, menganggap rencana kerja sama PSSI dengan KNVB terus berkembang setelah dirinya bertandang ke Kantor KNVB di Belanda pada Oktober 2022.

Jika dikerucutkan, kata Indra, kemitraan dengan KNVB terdiri dari dua persoalan yakni kepelatihan dan kurikulum.

"Untuk kemungkinan dalam bentuk lain, kami akan mendiskusikannya dengan KNVB," ujar sosok yang ketika jadi pelatih membawa Indonesia juara Piala AFF U-19 2013 dan Piala AFF U-22 2019.

Baca juga: Hadapi Tim Muda Man City, Skuad Garuda Select Termotivasi

Diskusi PSSI dan KNVB dirajut lebih lanjut seiring digelarnya acara "Oranje Indonesia Festival" pada 25 November 2022 di Jakarta.

Kegiatan ini menghimpun para penggemar tim nasional Belanda di Indonesia.

Untuk event ini, federasi sepak bola Belanda mengirimkan Ilja Dijkstra yang merupakan Kepala Strategi Pemasaran Internasional KNVB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com