Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Dunia 2022, Pesan Dani Alves untuk Para Pengkritik

Kompas.com - 11/11/2022, 11:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber TyC Sports

KOMPAS.com - Dani Alves menuliskan pesan kepada mereka yang mempertanyakan kehadirannya di skuad timnas Brasil untuk Piala Dunia 2022.

Sebagaimana diketahui, Dani Alves menjadi bagian dari 26 pemain timnas Brasil yang akan tampil di Piala Dunia 2022.

Akan tetapi, kehadirannya di tim Samba dipertanyakan sejumlah pihak. Bahkan, tak sedikit yang mengkritik.

Itu bisa dipahami karena Dani Alves sudah tidak muda lagi. Dia sekarang berusia 39 tahun dan sudah jauh dari periode emas.

Baca juga: Polemik Pemanggilan Dani Alves ke Timnas Brasil, Tite Sampai Kaget

Ditambah lagi, pemain Pumas UNAM itu sedang menderita cedera lutut dan sudah tak bermain selama satu bulan lebih.

Polemik soal pemanggilan Dani Alves ke timnas Brasil untuk Piala Dunia 2022 diketahui pemain yang bersangkutan.

Melalui Instagram, Dani Alves menuliskan pesan untuk mereka yang mempertanyakan kehadirannya di skuad Selecao.

"Saya telah menghabiskan seluruh hidup saya yang penuh tekanan dan saya baru saja sampai di tempat sekarang (timnas Brasil)," tulis Dani Alves di Instagram-nya, dikutip dari TyC Sports, Jumat (11/11/2022).

Baca juga: Piala Dunia 2022: Umur Sudah 39 Tahun, Dani Alves Masuk Skuad Brasil

"Tahukah Anda kenapa saya sampai di sini? Karena keberanian. Perlu keberanian untuk menghadapi segala sesuatu yang datang. Anda perlu kekuatan untuk tetap eksis, dan nyali untuk melawan," imbuh eks bek Barcelona itu.

"Saya mendorong Aanda untuk melaukan hal yang sama. Hidup untuk menghancurkan orang lain sama saja menghancurkan diri sendiri," tulis Dani Alves.

Dani Alves saat ini sedang menjalani rehabilitasi untuk mengatasi cedera lutut yang dideritanya.

Dia diharapkan sudah benar-benar fit untuk bergabung di kamp pelatihan timnas Brasil di Turin pada 14 November mendatang.

Baca juga: Pemain RANS Berbagi Komentar Soal Polemik Pemanggilan Dani Alves

Dani Alves memiliki 124 caps bersama timnas Brasil sejak pertama kali melakoni debutnya pada 2006.

Qatar 2022 akan menjadi Piala Dunia ketiga bagi Dani Alves bareng timnas Brasil. Sebelumnya, bek sayap kanan itu bermain pada edisi 2010 dan 2014.

Piala Dunia 2022 akan berlangsung di Qatar pada 20 November sampai 18 Desember mendatang.

Timnas Brasil berada di Grup G bersama Serbia, Swiss, dan Kamerun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber TyC Sports
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penegasan Dominasi PSG dan Kepahlawanan Luis Enrique

Penegasan Dominasi PSG dan Kepahlawanan Luis Enrique

Liga Champions
Daftar Semifinalis Liga Champions: Dortmund Vs PSG, 2 Wakil Spanyol Tersingkir

Daftar Semifinalis Liga Champions: Dortmund Vs PSG, 2 Wakil Spanyol Tersingkir

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Atletico, Die Borussen Melaju ke Semifinal

Hasil Dortmund Vs Atletico, Die Borussen Melaju ke Semifinal

Liga Champions
Hasil Barcelona Vs PSG: Dua Gol Mbappe Bawa PSG ke Semifinal!

Hasil Barcelona Vs PSG: Dua Gol Mbappe Bawa PSG ke Semifinal!

Liga Champions
Link Live Streaming Barcelona Vs PSG, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Barcelona Vs PSG, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Hasil Piala Asia U23 2024: Thailand Libas Irak, Jepang-Korea Menang

Hasil Piala Asia U23 2024: Thailand Libas Irak, Jepang-Korea Menang

Internasional
Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Timnas Indonesia
Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com