Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komnas HAM Surati FIFA soal Tragedi Kanjuruhan, Tanyakan 5 Poin Penting

Kompas.com - 24/10/2022, 17:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) akan menyurati FIFA untuk meminta keterangan organisasi sepak bola Internasional itu terkait Tragedi Kanjuruhan

Komisioner Pendidikan dan Penyuluhan Komnas HAM, Beka Ulung Hapsara, mengungkapkan lima poin yang akan ditanyakan kepada FIFA.

Hal tersebut disampaikan Beka Ulung Hapsara dalam konferensi pers di kantor Komnas HAM, Jakarta, Senin (24/10/2022). 

"Tim pemantauan dan penyelidikan Komnas HAM untuk tragedi kemanusiaan Kanjuruhan Malang yang terjadi pada 1 Oktober 2022 akan mengirimkan surat permintaan resmi kepada FIFA," kata Beka. 

Baca juga: Ketua Panpel Arema FC Saat Tragedi Kanjuruhan Resmi Ditahan

Salah satu keterangan yang diminta Komnas HAM adalah komitmen FIFA mengenai Hak Asassi Manusia. 

Beka mengatakan bahwa organisasi yang dipimpin Gianni Infantino itu memiliki komitmen terhadap HAM sesuai dengan artikel tiga dalam statuta FIFA tahun 2017. 

"Pada pokoknya meminta keterangan terkait, yang pertama komitmen FIFA terhadap HAM berdasarkan Independent Human Rights Advisory Board yang dibentuk FIFA tahun 2017 yang salah satu tugasnya sesuai statuta FIFA artikel 3," kata Beka. 

"Kami ingin meminta keterangan bagaimana pelaksanaan dari artikel tiga terkait HAM,  bagaimana pengawasan FIFA kepada PSSI sebagai anggota mereka, dan pemulihan terhadap mereka yang menjadi korban dalam dunia persepakbolaan," ucap Beka. 

Baca juga: Punya Video Kunci, Komnas HAM Yakin Gas Air Mata Penyebab Utama Tragedi Kanjuruhan

Selain itu, Komnas HAM juga akan meminta keterangan FIFA terkait mekanisme dan pemberian sanksi kepada federasi yang menjadi anggota FIFA. 

"Kedua pengawasan FIFA terhadap PSSI. Jadi, kalau ada pelanggaran mekanismenya seperti apa, sanksinya seperti apa. Ini bukan intervensi. Banyak diskusi tentang intervensi pemerintah, tetapi kan pelanggaran-pelanggaran ini banyak sekali item-nya," ujar dia. 

Poin ketiga yaitu Komnas HAM ini meminta keterangan terkait penyetujuan statuta PSSI yang diklaim sudah sesuai dengan FIFA. 

"Terkait mekanisme regulasi FIFA ke anggotanya. Contoh, PSSI sudah menyatakan bahwa statuta PSSI mengadopsi FIFA. Bahkan, kami tanya ada 80 persen, 90 persen sudah sesuai dengan statuta FIFA," kata Beka. 

Baca juga: Cristian Gonzales Ziarah ke Gate 13 meski Sempat Anggap Tragedi Kanjuruhan Cuma Gosip

"Ini tentunya FIFA menyetujui semua yang ada. Bagaimana mekanismenya, pengawasannya, dan sebagainya," tutur Beka melanjutkan. 

Poin keempat, Komnas HAM ingin mengetahui apakah FIFA rutin melakukan pengawasan terhadap federasi yang menjadi anggotanya termasuk PSSI. 

"Pengawasan terhadap individu pengurus organisasi sepak bola di sebuah negara dan sanksi yang diberikan. Apakah FIFA rutin melakukan pengawasan ke PSSI. Mekanismenya seperti apa untuk memastikan standar FIFA diberlakukan di suatu negara," kata dia. 

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com