Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Everton Vs Man United, Pujian untuk Ketenangan The Red Devils

Kompas.com - 10/10/2022, 16:00 WIB
Jason Timothy Yudha ,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Daily Mail

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United Erik ten Hag memuji skuad asuhannya setelah kemenangan 2-1 kontra Everton pada pekan ke-10 Liga Inggris 2022-2023.

Pertandingan Everton vs Man United dihelat di Stadion Goodison Park pada Senin (10/10/2022) dini hari WIB.

The Red Devils, julukan Man United, berhasil comeback setelah kebobolan terlebih dahulu akibat gol Alex Iwobi pada menit ke-5.

Sementara itu, dua gol Man United dicetak oleh Antony Santos (15') dan Cristiano Ronaldo (44').

Baca juga: Barcelona Akan Bangun Patung Messi di Camp Nou

Erik ten Hag bahagia dengan ketenangan yang ditunjukkan timnya.

"Kami dengan cepat tertinggal 0-1, tetapi reaksi dari tim bagus," ucapnya kepada BT Sport.

"Salah satu tujuan kami adalah menghadapi ketertinggalan dengan lebih baik dan tetap tenang," kata Ten Hag.

"Pada babak pertama, kami memberikan tekanan dengan baik dan sulit bagi Everton untuk mengontrol permainan. Saya senang dengan hal itu," tuturnya.

Baca juga: Arsenal Habisi Keyakinan Juara Liverpool

"Sulit untuk bermain di sini. Mereka selalu didukung oleh penggemarnya dan dalam enam pertandingan terakhir tidak mengalami kekalahan," ucap pelatih asal Belanda tersebut.

Pelatih asal Belanda tersebut juga memuji penampilan Casemiro pada pertandingan ini.

"Casemiro mengantisipasi dengan cepat dan Anda melihat betapa pentingnya dia," ucapnya.

"Dia tenang dan memenangi banyak bola. Dia menyatu dalam permainan," ujar Ten Hag.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris, Arsenal Kembali ke Puncak Usai Tekuk Liverpool

Kini, Man United berada di posisi kelima dengan raihan 15 poin dari delapan pertandingan.

Sementara itu, Everton berada di urutan ke-12 dengan 10 poin dari sembilan laga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Daily Mail
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com