Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BERITA FOTO - Duka Arema Duka Persebaya, Duka Malang Duka Surabaya

Kompas.com - 06/10/2022, 10:07 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Rombongan perwakilan Persebaya Surabaya dan Bonek datang ke Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Rabu (5/9/2022) malam, untuk memberikan penghormatan kepada Aremania yang gugur di tragedi Kanjuruhan.

Rombongan perwakilan Persebaya Surabaya dan Bonek datang dengan berkendara dari Surabaya. Ikut serta dalam rombongan ada Manajer Fans Relation Persebaya, Alex Tualeka, koordinator Green Nord Husein Ghozali atau Cak Conk.

Perwakilan dari manajemen Persebaya Surabaya dan Bonek berdoa bersama di gate 13 pasca tragedi yang terjadi pada pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 seusai pertandingan bertajuk Derbi Jawa Timur, Arema FC melawan Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Rabu (5/10/2022) malam.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Perwakilan dari manajemen Persebaya Surabaya dan Bonek berdoa bersama di gate 13 pasca tragedi yang terjadi pada pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 seusai pertandingan bertajuk Derbi Jawa Timur, Arema FC melawan Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Rabu (5/10/2022) malam.

Ditemani ratusan Aremania, mereka berdoa bersama dan menabur bunga di Gate 13 yang menjadi saksi bisu tragedi.

Rombongan kemudian bergabung mengirim doa di depan monumen Singa Tegar yang berada di pelataran Stadion Kanjuruhan untuk mengikuti tahlil bersama yang dipimpin.

Baca juga: Tragedi Kanjuruhan: Klub dan Polisi-TNI Ditindak, Bagaimana dengan PSSI?

Dengan khusyuk, mereka ikut melantunkan kalimat-kalimat tahlil bersama dengan ribuan Aremania dan masyarakat sekitar yang datang.

Disaksikan Monumen Singa Tegar malam itu Aremania, masyarakat Malang, dan Bonek memasuki babak baru. Selama kurang lebih satu jam kedua kelompok yang biasa berseberangan saling beramah-tamah selayaknya saudara.

Perwakilan dari manajemen Persebaya Surabaya dan Bonek berdoa bersama dan tabur bunga di gate 13 pasca tragedi yang terjadi pada pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 seusai pertandingan bertajuk Derbi Jawa Timur, Arema FC melawan Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Rabu (5/10/2022) malam.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Perwakilan dari manajemen Persebaya Surabaya dan Bonek berdoa bersama dan tabur bunga di gate 13 pasca tragedi yang terjadi pada pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 seusai pertandingan bertajuk Derbi Jawa Timur, Arema FC melawan Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Rabu (5/10/2022) malam.
"Duka Arema, duka Persebaya, duka Malang, duka Surabaya. Siapa yang tidak marah dengan tragedi kemanusiaan, maka dia bukan manusia,” ujar Alex Tualeka melalui pengeras suara dikelilingi ribuan Aremania dan masyarakat.

Baca juga: Ditemani Aremania, Persebaya dan Bonek Kirim Doa di Depan Gate 13 Stadion Kanjuruhan

"Lilin yang kami nyalakan hari ini ini adalah lilin harapan, lilin yang membakar kebencian, dia menerangi hati-hati yang gelap," tuturnya.

“"Kami di Surabaya berdoa tiga hari tiga malam karena kami merasakan duka kepada Aremania dan Aremanita yang mendahului. Semoga mereka mendapatkan 'tribune terbaik' di sisi Allah SWT," katanya.

Hangatnya perwakilan Persebaya Surabaya dan Bonek bersama Aremania berpelukan seusai berdoa bersama pasca tragedi yang terjadi pada pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 seusai pertandingan bertajuk Derbi Jawa Timur, Arema FC melawan Persebaya Surabaya di Monumen Singa Tegar Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Rabu (5/10/2022) malam.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Hangatnya perwakilan Persebaya Surabaya dan Bonek bersama Aremania berpelukan seusai berdoa bersama pasca tragedi yang terjadi pada pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 seusai pertandingan bertajuk Derbi Jawa Timur, Arema FC melawan Persebaya Surabaya di Monumen Singa Tegar Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Rabu (5/10/2022) malam.
Alex Tualeka mendoakan jalan yang terbaik kepada seluruh keluarga yang ditinggalkan serta kesembuhan bagi para korban luka yang masih dirawat.

"Karena mereka adalah harapan keluarga dan masa depan, masa depan anak-anak Malang, dan masa depan Indonesia," katanya.

Kekompakan perwakilan Persebaya Surabaya dan Bonek bersama Aremania seusai berdoa bersama di pasca tragedi yang terjadi pada pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 seusai pertandingan bertajuk Derbi Jawa Timur, Arema FC melawan Persebaya Surabaya di Monumen Singa Tegar Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Rabu (5/10/2022) malam.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Kekompakan perwakilan Persebaya Surabaya dan Bonek bersama Aremania seusai berdoa bersama di pasca tragedi yang terjadi pada pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 seusai pertandingan bertajuk Derbi Jawa Timur, Arema FC melawan Persebaya Surabaya di Monumen Singa Tegar Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Rabu (5/10/2022) malam.
Harapan juga dipanjatkan supaya keprihatinan bersama ini bisa menyemai bibit-bibit perdamaian. Dimulai dengan mengedepankan rasa kemanusiaan, meluruhkan kebencian, dan saling menghormati satu sama lain.

"Semua datang karena rasa cinta, karena kami semua benci dengan tragedi ini, kami marah dengan tragedi ini," kata Alex Tualeka. 

Perwakilan dari manajemen Persebaya Surabaya dan Bonek mengheningkan cipta usai berdoa bersama pasca tragedi yang terjadi pada pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 seusai pertandingan bertajuk Derbi Jawa Timur, Arema FC melawan Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Rabu (5/10/2022) malam.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Perwakilan dari manajemen Persebaya Surabaya dan Bonek mengheningkan cipta usai berdoa bersama pasca tragedi yang terjadi pada pekan ke-11 Liga 1 2022-2023 seusai pertandingan bertajuk Derbi Jawa Timur, Arema FC melawan Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Rabu (5/10/2022) malam.
Kehangatan suasana berlanjut dengan makan bersama secara sederhana. Momen bahagia ini diakhiri dengan mengheningkan cipta bersama di depan monumen Singa Tegar.

Salam Satu Jiwa, Arema. Salam Satu Nyali, Wani...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com