Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cetak Gol Kemenangan Spanyol, Morata: Laga Sulit, Kami Berjuang hingga Akhir

Kompas.com - 28/09/2022, 09:51 WIB
Rafiandra Putra Andika,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Spanyol berhasil lolos ke babak semifinal UEFA Nations League berkat gol tunggal Alvaro Morata atas Portugal. Menurut Morata, ini adalah laga sulit yang membuat Spanyol bekerja lebih keras hingga akhir.

Spanyol menang dengan skor 1-0 atas Portugal pada matchday terakhir UEFA Nations League grup A2 pada Rabu (28/9/2022) dini hari di Estadio Municipal de Braga.

Kemenangan La Roja, julukan timnas Spanyol, dipastikan melalui gol semata wayang Alvaro Morata pada menit ke-88, memanfaatkan umpan dari Nico Williams.

Baru bisa mencetak gol di menit-menit akhir pertandingan, Morata mengakui kualitas pemain Portugal yang bisa memberi perlawanan sulit.

Baca juga: Hasil Portugal Vs Spanyol 0-1: La Roja Putus Kutukan 19 Tahun, Ronaldo dkk Tersingkir

"Itu adalah pertandingan yang sulit," ujar Morata ketika berbicara kepada TVE.

"Kalian harus melihat pemain sekaliber apa yang Portugal miliki. Kami harus berjuang hingga akhir," kata penyerang Atletico Madrid tersebut.

"Ketika kami harus menaikkan level permainan kami, kami melakukannya," lanjut Morata.

"Jika kami kalah, kami harus sudah memberikan usaha maksimal di atas lapangan dan begitulah yang selalu kami lakukan."

Baca juga: Daftar Semifinalis UEFA Nations League, Spanyol Lolos Dramatis

Gol yang dicetak Morata adalah golnya yang ke-13 di bawah kepemimpinan Luis Enrique di timnas Spanyol.

Tidak ada pemain lain yang mencetak lebih banyak gol untuk Enrique di timnas daripada penyerang berusia 29 tahun tersebut. 

Morata juga memberi pujian setinggi-tingginya untuk Nico Williams, yang membuat peluang untuk Morata bisa mencetak gol pada pertandingan ini.

"Nico Williams, hanya di pertandingan keduanya bersama tim nasional, menjadi kunci sejak dari umpan (Dani) Carvajal," puji Morata.

Baca juga: Hasil Lengkap UEFA Nations League: Spanyol Lolos, Bek Persija Rasakan Kekalahan

Spanyol harus berusaha hingga menit terakhir laga hingga akhirnya bisa menjebol pertahanan Seleccao das Quinas, julukan timnas Portugal.

Di menit ke-88, Dani Carvajal memberikan umpan lambung ke Nico Williams. Pemain muda tersebut lalu mengarahkan bola ke mulut gawang untuk diselesaikan Alvaro Morata menjadi gol.

Gol tersebut cukup untuk membawa La Roja menang di markas Portugal setelah 19 tahun selalu mengalami kegagalan.

Spanyol akan melanjutkan perjalanannya di semifinal UEFA Nations League sebagai juara grup A2, dan akan bergabung bersama Kroasia, Italia, dan Belanda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber UEFA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com