Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Timnas Tahun Depan Padat, Shin Tae-yong Bebas Tugas Saat SEA Games 2023?

Kompas.com - 28/09/2022, 07:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan membuka opsi menunjuk pelatih baru untuk menggantikan Shin Tae-yong pada SEA Games 2023.

Opsi itu tidak lepas dari jadwal padat timnas Indonesia berbagai jenjang tahun depan.

Mochamad Iriawan menyampaikan rencana di atas setelah laga uji coba FIFA Matchday timnas Indonesia vs Curacao, Selasa (27/9/2022) malam WIB.

Pertandingan yang dihelat di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, itu berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan timnas Indonesia.

Baca juga: Usai Curacao, PSSI Ingin Timnas Indonesia Lawan Negara Ranking 60-an

Dalam keterangannya, Mochamad Iriawan menyinggung jadwal Piala Dunia U20 2023 dan SEA Games 2023 yang hanya terpisah hari.

Piala Dunia U20 2023 dijadwalkan dihelat di Indonesia pada 20 Mei-11 Juni 2023.

Adapun SEA Games 2023 akan digelar pada 5-17 Mei di Kamboja.

Jadwal padat itulah yang membuat PSSI membuka opsi menunjuk pelatih baru untuk menggantikan Shin Tae-yong pada SEA Games 2023.

Mochamad Iriawan memang tidak menyebutkan secara spesifik pelatih baru akan ditugaskan pada SEA Games 2023.

Baca juga: Timnas Indonesia Percaya Diri, Filosofi Shin Tae-yong Mulai Dipahami

Namun, PSSI tentu tidak akan membiarkan timnas U20 Indonesia mengarungi Piala Dunia U20 2023 dengan pelatih baru.

Meski demikian, Mochamad Iriawan memastikan pemilihan pelatih baru itu nantinya dibicarakan dengan Shin Tae-yong.

"Tahun depan memang padat. Ada SEA Games Mei, kemudian Piala Dunia U20 2023," kata Mochamad Iriawan. 

"Pasti ada pelatih pengganti. Karena hanya tiga hari beda Piala Dunia (U-20) dengan SEA Games," ujar Mochamad Iriawan.

"Kami akan diskusikan dan umumkan siapa penggantinya nanti. Tentu semuanya dengan seizin pelatih kepala Shin Tae-yong," ujar sosok yang akrab disapa Iwan Bule itu menambahkan.

Baca juga: Indonesia Vs Curacao, Pesan STY di Ruang Ganti Bawa Garuda Terbang Tinggi

Agenda timnas Indonesia berbagai jenjang memang sangat padat tahun depan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com