Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi Gabung Man United, Antony Debut Lawan Arsenal?

Kompas.com - 31/08/2022, 15:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bintang anyar Manchester United, Antony, kemungkinan besar baru bisa debut pada laga kontra Arsenal akhir pekan nanti.

Man United meresmikan kedatangan Antony pada Selasa (30/8/2022) malam WIB.

Dikutip dari Sky Sports, nilai transfer Antony dari Ajax Amsterdam ke Man United mencapai 100 juta euro atau sekitar Rp 1,4 triliun.

Rincian dari kesepakatan Man United dan Ajax adalah 95 juta euro biaya transfer dan lima juta euro lainnya dalam bentuk bonus.

Kesepakatan 100 juta euro itu menjadikan Antony pemain termahal dalam sejarah Liga Belanda.

Baca juga: Profil Antony, Si Jenius Dribel Pemecah Rekor Liga Belanda

Winger asal Brasil itu kini juga berstatus pemain termahal ketiga yang merapat ke Man United setelah Paul Pogba dan Romelu Lukaku.

Adapun Antony menjadi rekrutan kelima Man United pada bursa transfer musim panas kali ini.

Sebelumnya, Man United terlebih dahulu meresmikan kedatangan Tyrell Malacia, Christian Eriksen, Lisandro Martinez, dan Casemiro.

Dikutip dari Manchester Evening News, Man United saat ini sedang mengurus izin kerja dan visa Antony.

Hal itu membuat Antony sudah hampir dipastikan belum bisa bermain ketika Man United menghadapi Leicester City pada laga pekan kelima Liga Inggris, Jumat (2/9/2022) dini hari WIB.

Baca juga: Resmi, Man United Capai Kesepakatan Transfer Antony

Antony juga diragukan bisa tampil pada laga kontra Leicester City meski nanti sudah mendapatkan izin kerja dan visa.

Hal itu tidak lepas dari kondisi fisik Antony. Winger berusia 22 tahun itu tercatat sudah tidak bermain sejak 14 Agustus.

Antony dikabarkan juga sudah lama mangkir dari latihan Ajax untuk mendesak manajemen melepasnya ke Manchester United.

Menurut Manchester Evening News, Antony kemungkinan besar baru akan debut ketika Man United menjamu Arsenal di Stadion Old Trafford akhir pekan nanti.

Duel Man United vs Arsenal merupakan laga pekan keenam kasta teratas Liga Inggris, Premier League, yang dijadwalkan bergulir pada Minggu (4/9/2022) malam WIB.

Baca juga: 4 Hal yang Bisa Terjadi Jelang Deadline Day Liga Inggris: Ronaldo Tinggalkan Man United?

Setelah meresmikan kedatangan Antony, Man United dikabarkan masih akan berburu pemain untuk memperkuat skuad.

Setan Merah, julukan Man United, saat ini disebut sedang merampungkan transfer kiper asal Slovakia, Martin Dubravka.

Kiper berusia 33 tahun itu nantinya akan bergabung dengan Man United dengan status pinjaman selama satu musim dari Newcastle United.

Man United disebut ingin menjadikan Dubravka pelapis David De Gea. Sebab, Man United sudah melepas Dean Henderson ke Nottingham Forest.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com