Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Babak Pertama Bhayangkara FC Vs Persita: Pendekar Cisadane Kena Sial, Skor 1-1

Kompas.com - 28/08/2022, 16:55 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Babak pertama laga Liga 1 2022-2023 antara Bhayangkara FC dan Persita Tangerang berakhir sama kuat 1-1.

Pertandingan Bhayangkara FC vs Persita merupakan rangkaian laga pekan ketujuh Liga 1 2022-2023 yang digelar di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Minggu (28/8/2022) sore WIB.

Persita unggul lebih dulu melalui tembakan Ramiro Fergonzi pada menit ke-24.

Baca juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini, Big Match Arema FC Vs Persija Jakarta

Beberapa menit berselang, tim berjuluk Pendekar Cisadane itu tertimpa nasib sial.

Bek kiri Arif Setiawan melakukan handball di kotak terlarang. Situasi itu tak terhindarkan karena bola pantulan dari double saves Dhika Bayangkara dengan cepat mengenai tangan Arif.

Youssef Ezzejjari yang maju sebagai eksekutor penalti lalu mencetak gol pada menit ke-31.

Jalannya pertandingan Bhayangkara FC vs Persita

Bhayangkara FC dan Persita harus memulai pertandingan di tengah guyuran hujan yang deras.

Lapangan yang basah di Stadion Wibawa Mukti pun memnjadi tantangan tersendiri bagi kedua kesebelasan.

Meski demikian, para pemain dari kedua kubu tetap berani membangun serangan dari bola-bola pendek.

Bhayangkara FC menebar ancaman nyata lebih dulu pada menit ke-14.

Crossing Antoni Putro Nugroho dari sisi kanan menemui Sani Rizki Fauzi dan dituntaskan dengan sundulan di kotak enam yard.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga 1: Persebaya Menang Beruntun, Madura United ke Puncak

Akan tetapi, peluang terbuka tersebut gagal berbuah gol karena menyamping tipis ke kiri.

Semenit berselang, Persita berbalik mengancam melalui tendangan keras Elisa Yahya Basna dari luar kotak penalti,

Namun, kiper Awan Setho berada di posisi yang tepat untuk menangkap bola.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com