Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Liga Italia: Napoli Memimpin, Duo Milan Mengekor

Kompas.com - 22/08/2022, 06:05 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Napoli untuk sementara memimpin klasemen Liga Italia 2022-2023 dengan koleksi poin sempurna, enam, dari dua pertandingan.

Tiga poin terbaru Napoli didapat dari laga melawan tim promosi AC Monza pada giornata kedua, Minggu (21/8/2022) malam WIB.

Il Partenopei menjadi pemenang dala laga Napoli vs Monza dengan skor telak 4-0.

Kemenangan pasukan Luciano Spalletti tidak terlepas dari kontribusi pemain anyar mereka Khvicha Kvaratskheila.

Sayap berusia 21 tahun asal Georgia tersebut mencetak brace alias dua gol, masing-masing pada menit ke-35 dan 62'.

Baca juga: Hasil Liga Italia: AC Milan Tertahan, Napoli vs Monza 4-0

Adapun dua gol Napoli lainnya tercatat atas nama Victor Osimhen (45+2') dan Kim Min-jae (90+3').

Sebelum menaklukkan AC Monza, Napoli lebih dulu membungkam Hellas Verona 5-2 pada giornata pertama Serie A musim ini.

Napoli mengungguli dua tim dari Kota Mode, Inter Milan dan AC Milan, yang mengekor di posisi 2-3 klasemen Liga Italia secara berurutan.

Inter Milan memiliki poin serupa dengan Napoli setelah selalu menang dalam dua pekan pertama Liga Italia.

Paling anyar, I Nerazzurri menang 3-0 atas Spezia di Stadion Giusepee Meazza, Sabtu (20/8/2022) dini hari WIB.

Baca juga: Hasil Atalanta Vs Milan 1-1: Juara Bertahan Tersendat, Petik 1 Poin dari Bergamo

Tiga gol kemenangan Inter Milan dicetak oleh Lautaro Martinez (35'), Hakan Calhanoglu (52'), dan Joaquin Correa (82').

Sebelumnya, pada pekan pertama, Inter Milan susah payah mengalahkan tim promosi Lecce 2-1.

Laga pekan kedua Liga Italia 2022-2023 antara tuan rumah Atalanta dan sang tamu AC Milan di Stadion Gewiss, Senin (22/8/2022) dini hari WIB. Duel Atalanta vs Milan berakhir imbang 1-1.AFP/MIGUEL MEDINA Laga pekan kedua Liga Italia 2022-2023 antara tuan rumah Atalanta dan sang tamu AC Milan di Stadion Gewiss, Senin (22/8/2022) dini hari WIB. Duel Atalanta vs Milan berakhir imbang 1-1.

Sementara Napoli dan Inter melaju kencang, AC Milan justru tersendat pada pekan kedua.

Sang juara bertahan Liga Italia tersebut diimbangi Atalanta 1-1 di Stadion Gewiss, Senin (22/8/2022) dini hari WIB.

I Rossoneri lebih dulu tertinggal setelah gawang mereka dibobol oleh Ruslan Malinovskyi pada menit ke-29.

Baca juga: Klasemen Liga Italia, Inter Milan ke Puncak Usai Libas Spezia

AC Milan baru bisa mencetak gol balasan pada menit ke-68 lewat Ismael Bennacer.

Hasil ini menempatkan AC Milan di peringkat ketiga klasemen Liga Italia dengan koleksi empat poin dari dua pertandingan.

Sebelum ditahan Atalanta, AC Milan sanggup menumbangkan Udinese 4-2 pada pekan pertama.

Hasil Liga Italia hingga Senin (22/8/2022) pagi WIB:

  • Torino 0-0 Lazio 
  • Udinese 0-0 Salernitana 
  • Inter Milan 3-0 Spezia (Lautaro Martinez 35', Hakan Calhanoglu 52', Joaquin Correa 82') 
  • Sassuolo 1-0 Lecce (Domenico Berardi 39')
  • Napoli 4-0 AC Monza (Khvicha Kvaratskheila 35', 62', Victor Osimhen 45+2', Kim Min-jae 90+3')
  • Empoli 0-0 Fiorentina
  • Bologna 1-1 Hellas Verona (Marko Arnautovic 21'; Thomas Henry 43')
  • Atalanta 1-1 AC Milan (Ruslan Malinovskyi 29'; Ismael Bennacer 68')

Klasemen Liga Italia

No Klub D M S K -/+ P
1
Napoli
2 2 0 0 7 6
2
Inter
2 2 0 0 4 6
3
Milan
2 1 1 0 2 4
4
Atalanta
2 1 1 0 2 4
5
Fiorentina
2 1 1 0 1 4
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Senin (22/08/2022) pukul 04:45 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com