Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Kim Do-hoon, Eks Asisten STY yang Dirumorkan Menuju Persib

Kompas.com - 16/08/2022, 04:40 WIB
Adil Nursalam,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kim Do-hoon jadi buah bibir saat mengakhiri kerja sama dengan tim besar Singapura, Lion City Sailors. Benarkah Kim Do-hoon bakal merapat ke Persib?

Keputusan Kim Do-hoon mengakhiri kerja sama di pertengahan musim kompetisi Singapore Premier League menjadi berita mengejutkan.

Pasalnya, Lion City Sailors kini tengah berada di puncak klasemen sementara dan berpeluang menjadi juara musim Liga Singapura musim 2020 ini.

Kim Do-hoon, sang pelatih asal Korea Selatan, diumumkan berpisah dengan Lion City Sailors pada Kamis (11/8/2022) atau sehari setelah Robert Rene Alberts turun dari kursi pelatih Persib.

Baca juga: Ungkapan Robert Alberts Pasca-mundur dari Pelatih Persib

Kim pun dirumorkan bakal mengisi kekosongan pelatih kepala Persib Bandung yang sampai saat ini masih lowong sepeninggal Robert Rene Alberts.

Posisi pelatih Persib sementara ini diisi oleh Budiman yang berstatus interim.

Lantas bagaimana rekam jejak kepelatihan Kim Do-hoon? Karier kepelatihan Kim Do-hoon dimulai ketika ia menjabat asisten pelatih klub Korea Selatan, Seongnam Ilhwa tahun 2005. 

Ia juga pernah bekerja sama dengan pelatih Shin Tae-yong (pelatih timnas Indonesia) di klub tersebut pada tahun 2010. 

Kim Do-hoon ditunjuk jadi pelatih kepala pertama kali oleh salah satu kontestan K-League 1 pada musim 2015-2016, Incheon United. 

Baca juga: Robert Rene Alberts Mundur, Persib Bandung Tunjuk Caretaker

Bersama Incheon, Kim mampu membawa klub sampai di partai final Korean FA Cup. Namun, ia gagal meraih gelar juara karena dikalahkan FC Seoul 1-3 di final.

Kim Do-hoon, pelatih kelahiran Tongyeong Gyeongnam ini lalu dipercaya menangani Ulsan Hyundai musim 2016-2017. Ia memenangkan trofi pertamanya sebagai pelatih di ajang Korean FA Cup pada musim debutnya di klub itu. 

Tak berhenti sampai di situ, ia berhasil mempersembahkan trofi Liga Champions Asia tahun 2020 untuk Ulsan Hyundai.

Sukses di kancah Asia membuat klub asal Singapura Lion City Sailors mengikat Kim pada musim 2021. Ia langsung mempersembahkan trofi Liga Singapura pada musim pertamanya melatih.

Baca juga: Persib Vs PSIS, Akhirnya Beban Berat Maung Bandung Terangkat...

Memasuki musim keduanya ia memenangkan Community Shield alias Piala Super Singapura bersama Lion City Sailors. 

Meski masih berjuang mendapat trofi ketiga di Singapura, Kim Do-hoon justru memilih pergi dari klub Agustus 2022 ini. 

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com