Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Erling Haaland, Dulu Ditertawakan, Kini Akan Jadi Henry atau Ronaldo Baru

Kompas.com - 08/08/2022, 16:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Sky Sports

KOMPAS.com - Pelatih Manchester City, Josep "Pep" Guardiola, menilai bahwa Erling Haaland bisa menjadi Thierry Henry atau Cristiano Ronaldo yang baru.

Erling Haaland menjalani debut sempurna di Premier League. Dia memborong dua gol dalam kemenangan Man City atas West Ham United di Stadion Olimpiade London pada pekan pertama Liga Inggris 2022-2023, Minggu (7/8/2022).

Bomber asal Norwegia itu hanya membutuhkan 36 menit untuk mencetak gol pertamanya di Premier League.

Gol pertama Haaland hadir melalui titik putih setelah dirinya dijatuhkan oleh kiper West Ham, Alphonse Areola.

Baca juga: Hasil West Ham Vs Man City: Haaland Debut Sempurna, The Citizens Menang 2-0

Pada menit ke-65, Haaland mencetak gol kedua dengan sepakannya setelah memanfaatkan umpan terobosan Kevin De Bruyne.

Dwigol ini awal yang bagus bagi Haaland untuk mengarungi musim 2022-2023 bersama klub barunya, Man City.

Eks striker Borussia Dortmund itu juga sekaligus membungkam kritik setelah diredam Liverpool di Community Shield pekan lalu.

Saat itu, Haaland juga dibanjiri kritik lantaran gagal memanfaatkan peluang terbuka pada menit-menit akhir laga.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man United KO, Haaland Ikuti Jejak Aguero

Padahal, dia dalam posisi terbuka di luar kotak penalti saat menyambar bola liar. Namun, tembakan sang striker hanya mencium mistar gawang.

Seusai laga West Ham vs Man City, Guardiola menyinggung soal insiden Haaland buang-buang peluang di Community Shield pekan lalu.

Pelatih asal Spanyol tersebut selalu percaya dengan bakat Haaland.

Kini, dia meyakini bahwa bomber anyarnya itu bisa mengikuti jejak penyerang legendaris Premier League seperti Thierry Henry atau Cristiano Ronaldo

"Dia beradaptasi dengan sempurna dalam cara kami ingin bermain. Kami akan semakin sering menemukannya (untuk mencetak gol) dan mudah-mudahan kami bisa memberinya kesempatan untuk mencetak lebih banyak gol," kata Guardiola dilansir dari Sky Sports.

Baca juga: Top Skor Liga Inggris, Erling Haaland di Puncak Usai Cetak 2 Gol

"Tentu saja dia memiliki bakat, tetapi satu minggu yang lalu (vs Liverpool), ketika dia melewatkan peluang, orang-orang mengatakan dia gagal dan tidak akan beradaptasi dengan Premier League, dan semua orang menertawakannya," ujarnya.

"Sekarang dia akan menjadi Thierry Henry atau Cristiano Ronaldo," ucapnya.

"Dia membutuhkan waktu. Ini adalah pertandingan Premier League pertama, dia memiliki karier yang panjang," tutur eks pelatih Barcelona itu.

Guardiola juga dibuat terkesan dengan Haaland karena berani mengambil penalti. Menurutnya, itu menunjukkan kepercayaan diri seorang pemain.

"Kami tahu kualitas yang dia miliki dan setelah itu kita akan lihat," sambung Guardiola.

"Saat penalti, dia langsung mengambil bola dan saya suka itu. Penalti diambil oleh orang yang memiliki kepercayaan diri untuk melakukannya," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Sports
Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Liga Indonesia
Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Badminton
Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Liga Champions
Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Persib Juara: Lautan Biru Bandung, Tumpah Ruah, Dahaga 10 Tahun Tuntas

Liga Indonesia
Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Luapan Bahagia Ancelotti Bawa Madrid Juara Liga Champions: Mimpi Jadi Nyata

Liga Champions
Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Madrid Juara Liga Champions, Momen Emosional, Malam Terbaik Bellingham

Liga Champions
5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com