Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Momen Hikmat Timnas U16 Indonesia Nyanyikan Lagu Tanah Airku Usai Libas Singapura 9-0

Kompas.com - 04/08/2022, 06:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Lagu Tanah Airku ciptaan Ibu Sud menggema di Stadion Maguwoharjo setelah timnas U16 Indonesia menumbangkan Singapura.

Duel timnas U16 Indonesia vs Singapura merupakan laga kedua Grup A Piala AFF U16 2022 yang berlangsung pada Rabu (3/8/2022) malam WIB.

Timnas U16 Indonesia asuhan Bima Sakti tampil sangat dominan dan berhasil melibas Singapura sembilan gol tanpa balas.

Bintang kemenangan timnas U16 Indonesia atas Singapura adalah Muhammad Nabil Asyura yang berhasil mencetak hattrick alias tiga gol pada menit kedua, 17', dan 29'.

Adapun enam gol timnas U16 Indonesia lainnya dibukukan oleh Hanif Ramadhan (20'), Muhamad Kafiatur Rizky (35', 42'), Riski Afrisal (59'), Waliy Marifat (79'), dan I Komang Ananta Krisna Putra (90+2'). 

Baca juga: Hasil Timnas U16 Indonesia Vs Singapura: Garuda Asia Menang Telak 9-0

Tepat setelah peluit panjang dibunyikan, seluruh pemain timnas U16 Indonesia menunjukkan sikap respect dengan langsung megunjungi bench pemain Singapura.

Seluruh pemain timnas U16 Indonesia kala itu bergantian menunjukkan gestur menutup tangan sambil menganggukkan kepala ke arah bangku cadangan Singapura.

Gestur serupa juga diperlihatkan Bima Sakti beserta jajaran tim pelatih timnas U16 Indonesia setelah pertandingan.

Setelah selesai menyalami pemain dan bangku cadangan Singapura, skuad timnas U16 Indonesia kemudian langsung membentuk barisan melingkar di tengah lapangan mengitari garis kickoff.

Pada momen itulah lagu nasional Indonesia berjudul "Tanah Airku" diputar melalui speaker Stadion Maguwoharjo.

Para pemain timnas U16 Indonesia beserta Bima Sakti dan staf lainnya kemudian menyanyikan lagu Tanah Airku bersama dengan publik Stadion Maguwoharjo.

Baca juga: Klasemen Piala AFF U16 2022: Lumat Singapura 9-0, Indonesia Puncaki Grup A

Momen itu terasa begitu hikmat meskipun hanya ada sekitar 1.800 penonton yang hadir di Stadion Maguwoharjo untuk menyaksikan perjuangan timnas U16 Indonesia pada laga kontra Singapura.

"Ritual" pasca laga ini sangat menarik karena timnas U16 Indonesia tidak melakukan hal serupa setelah mengalahkan Filipina 2-0 pada laga pertama Grup A, Minggu (31/8/2022).

Berbekal dua kemenangan, timnas U16 Indonesia saat ini menempati puncak klasemen Grup A Piala AFF U16 2022 dengan koleksi enam poin.

Meski demikian, timnas U16 Indonesia masih belum aman karena hanya unggul selisih gol atas Vietnam yang menguntit di peringkat kedua.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com