Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Elkan Baggott Tuai Pujian meski Gillingham FC Kalah dalam Laga Perdana League Two

Kompas.com - 31/07/2022, 09:20 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, menuai pujian ketika tampil membela Gillingham FC dalam laga perdana League Two 2022-2023, Sabtu (30/7/2022).

Sayang, penampilan impresif Elkan Baggott tak dibarengi hasil positif. Timnya menelan kekalahan 0-2 dari AFC Wimbledon dalam pekan pertama League Two, kasta keempat Liga Inggris.

Duel AFC Wimbledon vs Gillingham FC berlangsung di Cherry Red Records Stadium. Elkan Baggott mendapat kepercayaan bermain selama 90 menit.

Baca juga: Elkan Baggott Debut bersama Gillingham: Distribusi Dipuji, Hasil Akhir Kalah 0-2

Pelatih Gillingham FC, Neil Harris, terkesan dengan aksi bek timnas Indonesia itu dalam beberapa pertandingan pramusim. Alhasil, Elkan Baggott mendapat jatah bermain penuh dalam kompetisi resmi.

Baggott menempati posisi bek tengah kiri dalam formasi 4-2-3-1. Dilansir BolaSport.com dari Twitter resmi Gillingham FC, Baggott memiliki aksi pada menit keempat saat sundulannya masih bisa diblok lawan.

Namun gawang Gillingham justru kebobolan pada menit ke-15. Upaya Baggott menghalau bola sepak pojok mengenai pemain lawan.

Ethan Chrislett langsung menendang bola yang gagal diantisipasi kiper Gillingham, Glenn Morris. 

AFC Wimbledon nyaris menggandakan keunggulan pada menit ke-32. Baggott menghalau bola dengan sundulan dan disambut Chris Gunter yang menendang bola langsung ke arah.

Baca juga: Elkan Baggott Dipinjamkan Ipswich Town ke Gillingham

Glenn Morris masih bisa menepis si kulit bulat sehingga tak menghasilkan gol. Skor 1-0 untuk keunggulan Wimbledon bertahan hingga babak pertama rampung.

Pada babak kedua, Gillingham menaikkan tensi serangan demi mengejar ketertinggalan. Tetapi upaya mereka cukup sulit karena di sisi lain Wimbledon juga terus menyerang.

Tuan rumah menggandakan keunggulan pada menit ke-71 lewat Jack Currie yang memanfaatkan umpan Will Nigthtingale. Skor 2-0 untuk kemenangan AFC Wimbledon bertahan hingga akhir laga.

Meski kalah, penampilan Elkan Baggott mendapat penilaian positif dari jurnalis BBC Kent Sport, Benjamin Watts.

"Bukan pembuka yang bagus untuk The Gills. Neil Harris mengakui masih banyak hal yang perlu diperbaiki, terutama yang berakibat dua gol," tulisnya.

"Saya pikir penampilan Elkan Baggott di center back sangat positif. Dan jersey tandang dengan garis biru sangat bagus," tambahnya.

Baca juga: Resmi! Elkan Baggott Perpanjang Kontrak 3 Tahun bersama Ipswich Town

Sementara itu, Neil Harris menyoroti dua kesalahan anak asuhnya yang berujung pada gol Wimbledon.

"Laga sepak bola selalu soal menang dan seterusnya dan kami melakukan dua error. Satu dari throw in dan satu dari corner," ujar Neil Harris.

"Hari ini kami melakukan hal baik tetapi kami harus lebih baik. Secepatnya harus lebih baik." (Bagas Reza Murti)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com