Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala AFF Wanita U18: Pelatih Beri Alasan Indonesia Kalah 0-3 dari Thailand

Kompas.com - 28/07/2022, 23:13 WIB
Aji YK Putra,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas putri Indonesia gagal menembus semifinal Piala AFF Wanita U18 2022. Langkah Garuda Pertiwi dihentiikan Thailand.

Dalam laga pamungkas penyisihan Grup A di stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (28/7/2022), Indonesia kalah 0-3.

Pelatih kepala timnas putri Indonesia, Rudy Eka Priyambada, meminta maaf kepada pecinta sepak bola Tanah Air.

Baca juga: Hasil Indonesia Vs Thailand 0-3, Garuda Pertiwi Tak Lolos Semifinal Piala AFF Wanita U18 2022

Dia pun mengungkapkan alasan utama Garuda Pertiwi takluk dari tim Negeri Gajah Putih tersebut.

“Mohon maaf kami harus berhenti di fase grup ini. Kami masih berproses dalam membangun sepak bola Indonesia,” ujar Rudy Eka Priyambada usai pertandingan.

“Babak kedua pemain lebih baik, pada babak pertama panasnya telat, pressing kurang berani."

"Tetapi memang kualitas Thailand cukup baik. Kaimi terlambat antisipasi, ada beberapa kesempatan tidak dimaksimalkan lebih baik." 

Sementara itu pelatih kepala Timnas Thailand, Miyo Okamoto, mengaku pertandingan melawan Indonesia merupakan kompetisi yang berat.

Baca juga: Daftar Semifinalis Piala AFF Wanita U18: Australia Masuk Usai Bekuk Malaysia 8-0

“Ini pertaindingan berat, Indonesia bermain sangat bagus. Kami puas bermain malam ini,” kata Miyo.

Kekalahan ini membuat langkah Indonesia terhenti. Sebaliknya, Thailand dipastikan lolos ke semifinal, mendampingi Vietnam.

Thailand akan melawan Vietnam dalam laga pamungkas Grup A, Sabtu (30/7/2022). Ini jadi penentu siapa yang berhak jadi juara grup.

Miyo Okamoto mengakui, calon lawannya itu sangat bagus. Tetapi Thailand tetap memasang target menang.

“Vietnam itu adalah tim bagus dan kami harus bermain baik untuk menang,” ujarnya.

Thailand membuka skor saat laga baru berlangsung dua menit lewat aksi Supansa Trisutho.

Baca juga: Klasemen Piala AFF Wanita U18 2022: Poin Kembar Indonesia, Vietnam, dan Thailand

Alih-alih menyamakan skor, gawang Garuda Pertiwi Muda justru kebobolan lagi pada menit ke-25. Supansa Trisuhto mencetak gol kedua dalam laga itu.

Pada babak kedua, Indonesia mulai memberikan pola permainan menarik. Tetapi mereka tak bisa mencetak gol.

Justru Thailand kembali mengoyak jala Indonesia. Pada menit ke-52, Pichayatida Manowang memastikan negaranya menang 3-0.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com