Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Timnas U19 Indonesia Usai Imbang Lawan Vietnam di Piala AFF U19 2022

Kompas.com - 03/07/2022, 05:00 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Timnas U19 Indonesia bakal berhadapan dengan Brunei Darussalam dalam matchday kedua babak penyisihan Grup A Piala AFF U19 2022.

Pertandingan timnas U19 Indonesia vs Brunei Darussalam dalam jadwal Piala AFF U19 2022 bakal bergulir di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (4/7/2022).

Timnas U19 Indonesia telah merampungkan pertandingan melawan Vietnam dalam matchday pertama Grup A Piala AFF U19 2022.

Timnas U19 Indonesia sebetulnya cukup banyak membuat peluang berbahaya ke area pertahanan Vietnam.

Baca juga: Hasil Timnas U19 Indonesia Vs Vietnam: Marselino Hajar Tiang, 1 Gol Dianulir, Skor Imbang 0-0

Salah satu peluang itu berasal dari sepakan Marselino Ferdinan dari luar kotak penalti Vietnam pada menit ke-58.

Akan tetapi, bola hasil tendangan Marselino Ferdinan tersebut masih membentur mistar gawang Vietnam.

Dengan demikian, tim berjuluk Garuda Nusantara mengakhiri pertandingan melawan Vietnam dengan skor imbang 0-0.

Hasil itu membuat timnas U19 Indonesia berada di peringkat keempat klasemen Grup A Piala AFF U19 dengan raihan satu poin dari satu laga.

Baca juga: Timnas U19 Indonesia Vs Vietnam: Gol Rabbani Dianulir

Koleksi poin timnas U19 Indonesia serupa dengan Vietnam yang menduduki posisi ketiga selepas hasil imbang ini.

Timnas U19 Indonesia mempunyai kesempatan guna menambah pundi-pundi angka di klasemen Grup A.

Caranya adalah berhasil memetik kemenangan atas Brunei Darussalam dalam pertandingan kedua Grup A.

Kesempatan timnas U19 Indonesia untuk menang atas Brunei Darussalam bisa dikatakan cukup besar.

Baca juga: Timnas U19 Indonesia Vs Vietnam: Garuda Terjebak 3 Offside dalam 15 Menit Awal

Pasalnya, kepercayaan diri Brunei Darussalam tengan menurun seusai “dihajar” Myanmar dengan skor mencolok 0-7.

Gol-gol Myanmar yang bersarang ke gawang Brunei Darussalam dikemas oleh Moe Swe (27’), Zaw Win Thien (29’), La Min Htwe (38’), Chit Aye (68’), Ar Kar Kyaw (78’), dan Thien Zaw Thiha (85’).

Hasil tersebut menempatkan Brunei Darussalam di posisi paling buncit bersama dengan Filipina dalam klasemen Grup A Piala AFF U19.

Jadwal timnas U19 Indonesia di Piala AFF U19 2022:

  • Senin (4/7/2022) – timnas U19 Indonesia vs Brunei Darussalam
  • Rabu (6/7/2022) – timnas U19 Indonesia vs Thailand
  • Jumat (8/7/2022) – Filipina vs timnas U19 Indonesia
  • Minggu (10/7/2022) – timnas U19 Indonesia vs Myanmar
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com