Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persik Kediri Mau Serius, Cegah Gol dan Assist Ronaldinho

Kompas.com - 26/06/2022, 08:20 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.comPersik Kediri ingin menikmati pertandingan dalam trofeo bertajuk Meet The Star bersama Ronaldinho .

Walaupun begitu, Persik Kediri yang beralias Macan Putih tetap berniat menyulitkan Ronaldinho dan mencoba memetik kemenangan atas RANS Nusantara FC dan Arema FC.

Trofeo antara ketiga tim tersebut yang melibatkan mega bintang sepak bola dunia Ronaldinho akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Minggu (26/6/2022) malam.

Pelatih Persik Kediri, Javier Roca, menilai momen itu akan jadi kesempatan langka bagi pemainnya, lantaran bisa bertanding melawan pesepak bola kelas wahid seperti Ronaldinho.

Karena itu, tak ada yang lebih penting dari menikmati setiap momen yang terjadi di lapangan bersama Ronaldinho.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Trofeo bersama Ronaldinho, Kickoff Nanti Malam

Javier Roca juga menegaskan timnya agar tetap tampil maksimal. Baginya, dua pertandingan yang akan dilakoni layaknya uji coba untuk mengukur kemampuan Persik dan melihat hasil evaluasi yang telah dilakukan.

“Persiapan khusus tim tidak ada. Pokoknya pemain bisa nikmati, bisa ambil pengalaman karena nanti bermain satu lapangan sama dia (Ronaldinho),” kata Javier Roca, sang pelatih asal Chile.

“Kita tetap akan main serius, di manapun kita tampil. Soalnya kita bawa nama Persik. Nama besar dan tanggung jawabnya juga besar,” ujar Javier Roca menambahkan.

Baca juga: Ronaldinho di Indonesia: Dijemput Rolls Royce Raffi, Isi Coaching Clinic, hingga Bebas Pilih Posisi

Sampai Sabtu (25/6/2022), Persik Kediri masih menggelar latihan di Kediri. Rombongan tim Macan Putih baru berangkat menuju Malang Minggu (26/6/2022) pagi.

Antusiasme meliputi personel Persik, termasuk Arthur Irawan yang tak sabar berhadapan dengan Ronaldinho di atas lapangan.

Setelah sekian lama menonton Ronaldinho hanya melalui layar televisi, Arthur Irawan akhirnya bisa bermain di satu lapangan yang sama. Oleh karena itu, ia berusaha juga berupaya bermain serius.

“Yang penting adalah mencegah dia mencetak assist, gol, maupun menjalankan permainan RANS di lini tengah. Bagi saya, Persik tetap harus menang,” katanya dengan penuh semangat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia Open 2024, Merah Putih Amankan Dua Tiket 16 Besar

Jadwal Indonesia Open 2024, Merah Putih Amankan Dua Tiket 16 Besar

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Timnas Indonesia
Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Olahraga
Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Liga Champions
Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Badminton
Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Liga Indonesia
Jose Mourinho Resmi Latih Fenerbahce: Seragam Ini Kulit Saya

Jose Mourinho Resmi Latih Fenerbahce: Seragam Ini Kulit Saya

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com