Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bali United Vs Kedah, Arti Penting AFC Cup 2022 bagi Teco

Kompas.com - 23/06/2022, 21:00 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Bali United kembali mewakili Indonesia di AFC Cup 2022. Ini menjadi kali ketiga Bali United tampil di ajang bergengsi kompetisi antar klub se-Asia tersebut.

Bagi pelatih Bali United Stefano Cugurra, AFC Cup 2022 menjadikan momentum melanjutkan perjuangan yang tertunda. Sekaligus memperbaiki prestasi tim berkancah di level Asia.

Sebelumnya, Bali United belum pernah mengukir prestasi cemerlang di AFC Cup.

Pada 2018, Bali United finis di dasar klasemen Grup G dengan torehan sekali kemenangan, dua kali imbang, tiga kali kalah.

Baca juga: Piala AFC 2022: Perbedaan Waktu Istirahat Klub Malaysia Kedah FC Jadi Sorotan Bali United

Kali kedua pada AFC Cup 2020, Bali United lolos usai menjuarai Liga 1 2019 dibawah asuhan Stefano Cugurra.

Namun baru separuh jalan babak penyisihan grup digelar, AFC Cup 2020 dihentikan karena pandemi.

Bali United yang tergabung di Grup G juga baru bisa mengemas satu kemenangan dan dua kali kalah dari tiga pertandingan yang sempat dijalani.

Pada tahun 2021 Bali United juga mendapatkan kesempatan tampil di AFC Cup 2021. Sayang babak penyisihan grup dihentikan total karena situasi pandemi yang tidak kondusif.

Dengan diselenggarakannya kembali AFC Cup 2022, Bali United bakal membuktikan kekuatannya di Grup G di hadapan Kaya Iloilo (Filipina), Visakha FC (Kamboja), dan Kedah Darul Aman FC (Malaysia).

Baca juga: Bali United Vs Kedah, Jimat Sang Kenari

Stefano Cugurra berniat memanfaatkan laga pertama ini sebaik mungkin melawan Kedah Darul Aman FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Jumat (24/6/2022) malam.

“Saat pertama saya melatih, turnamen dihentikan saat baru tiga pertandingan. Lalu tahun lalu sebetulnya kami juga sudah siap bersama Persipura, tetapi turnamen (AFC Cup 2021) tidak diadakan,” kata pelatih asal Brasil.

“Jadi sekarang saya punya kesempatan bermain lagi di turnamen ini. Tentunya ini akan jadi kesempatan bagus,” imbuhnya.

Bali United sendiri ditunjuk jadi tuan rumah seluruh laga Grup G sehingga menjadi keuntungan tersendiri karena didukung langsung pendukung setianya.

Baca juga: Usai Laga Piala Presiden, Bali United Langsung Pulang demi AFC Cup 2022

“Kami harap kami bisa memainkan sepak bola yang bagus untuk suporter kami di kandang sendiri,” pungkas mantan pelatih Persija Jakarta.

Pemain Bali United latihan perdana untuk persiapan Piala AFC 2021 dan Liga 1 2022 di Lapangan Gelora Samudera Kuta, Selasa (10/5/2022) sore.Istimewa Pemain Bali United latihan perdana untuk persiapan Piala AFC 2021 dan Liga 1 2022 di Lapangan Gelora Samudera Kuta, Selasa (10/5/2022) sore.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com