Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ajang Papua Football Academy Cari Bakat Loloskan 26 Putra Terbaik Merauke

Kompas.com - 23/06/2022, 17:21 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com -  Ajang Papua Football Academy Cari Bakat di Kabupaten Merauke telah berakhir. Antusiasme anak-anak Merauke di lapangan sepak bola Universitas Musamus, Merauke, Sabtu dan Minggu (18-19 Juni 2022) tinggi sekali.

Tercatat ada 177 anak yang mengikuti ajang Papua Football Academy Cari Bakat selama dua hari penyelenggaraan di Merauke.

 

Mereka mengikuti ajang pencarian bakat Papua Football Academy, sebuah program pengembangan talenta unggul sepak bola Papua yang didukung penuh PT Freeport Indonesia.

Para peserta yang dicari adalah putra Papua kelahiran 1 Januari 2009 hingga 31 Desember 2009 yang saat mengikuti kegiatan berada di kelas VII SMP.

Baca juga: Papua Football Academy Mulai Pencarian Mutiara Sepak Bola di Timika

Direktur Teknik Papua Football Academy, Wolfgang Pikal, mengaku terkesan dengan karakter anak-anak Merauke yang ikut program tersebut.

"Bakat anak-anak Merauke sangat baik. Satu hal yang menonjol, di lapangan mereka sangat komunikatif dan saling membantu satu sama lain," kata Wolfgang, mantan asisten pelatih timnas Indonesia era Alfred Riedl, dalam rilis yang diterima Kompas.com.

"Sebuah modal yang baik."

Sambutan hangat dan dukungan dari Pemerintah Daerah Merauke lewat Bupati Romanus Mbaraka seperti jadi pemicu semangat panitia untuk melahirkan bakat-bakat brilian dari Papua untuk kemajuan sepak bola Indonesia.

"Kehadiran Papua Football Academy di Merauke menjadi pemicu semangat kami untuk terus membangun sepak bola di sini," ucap Victor Ohoiwutun, Ketua Umum Askab Merauke.

"Anak-anak sangat senang ada kegiatan ini. Mereka antuasias untuk dapat masuk ke PFA."

Wolfgang Pikal memimpin Ajang Papua Football Academy Cari Bakat di lapangan sepak bola Universitas Musamus, Merauke, Kabupaten Merauke pada Sabtu-Minggu (18-19 Juni 2022).PFA Wolfgang Pikal memimpin Ajang Papua Football Academy Cari Bakat di lapangan sepak bola Universitas Musamus, Merauke, Kabupaten Merauke pada Sabtu-Minggu (18-19 Juni 2022).

Victor mengaku banyak bertemu dengan orang tua yang anaknya ingin sekali mengikuti PFA Cari Bakat.

Baca juga: Proses Pencarian Bakat Papua Football Academy Bergulir, Anak-anak Timika Antusias

 

Banyak dari mereka yang akhirnya menemani sang buah hati berjalan kaki dengan jarak lumayan jauh untuk menuju lokasi.

"Askab Merauke sangat berharap dapat bekerja sama dengan Papua Football Academy dalam membangun sepak bola di Merauke," kata Victor yang juga mantan gelandang Persimer era 1990-an tersebut.

Bermain di lapangan rumput sintetis milik Universitas Musamus menjadi pengalaman baru dan menyenangkan bagi peserta PFA Cari Bakat.

Hujan yang sempat mengguyur Kota Merauke di Sabtu sore tidak menghalangi kegembiraan mereka.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com