Kabar Transfer: Bayern Akan Naikkan Tawaran Jadi Rp 540 Miliar untuk Sadio Mane

Kompas.com - 07/06/2022, 09:40 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber AS

KOMPAS.com - Raksasa Bundesliga, Bayern Muenchen, berencana menaikkan penawaran untuk penyerang Liverpool, Sadio Mane. Juara Liga Jerman tersebut menambah 10 juta euro dari penawaran pertama.

Demikian laporan Sky Germany seperti dikutip AS, Senin (6/6/2022).

Dikatakan bahwa Bayern Muenchen akan melayangkan proposal baru senilai 35 juta euro (sekitar Rp 540,221 miliar) untuk pemain 30 tahun tersebut.

Sebelumnya, klub berjulukan The Bavarians tersebut memberikan tawaran senilai 25 juta euro (sekitar Rp 385,872 miliar). Proposal tersebut ditolak mentah-mentah Liverpool.

Baca juga: Rumor Transfer, Liverpool Tolak Tawaran Bayern Muenchen untuk Sadio Mane

The Reds, julukan Liverpool, jual mahal karena Sadio Mane termasuk pemain andalannya selama ini. Apalagi, kontrak pemain internasional Senegal ini baru akan berakhir pada Juni 2023.

Sepanjang musim 2021-22, Sadio Mane membantu Liverpool meraih gelar Piala FA dan Carabao Cup. Mereka juga menjadi pesaing berat dalam memperebutkan gelar juara Liga Inggris yang akhirnya jatuh ke tangan sang juara bertahan, Manchester City.

Selain itu, Liverpool pun menembus final Liga Champions. Sayang, pada partai puncak The Reds gagal membendung Real Madrid yang akhirnya menjadi juara.

Kontribusi Mane terbilang ciamik. Sepanjang musim lalu, dia terlibat dalam 34 pertandingan Premier League dengan torehan 16 gol dan empat assist.

Baca juga: Liverpool Tolak Tawaran Pertama Bayern untuk Sadio Mane

Pengganti Robert Lewandowski

Keinginan Bayern menggaet Sadio Mane bukan tanpa alasan. Raksasa Liga Jerman ini harus bergerak cepat mencari sosok yang tepat menggantikan posisi Robert Lewandowski.

Nama yang disebutkan terakhir ini merupakan bomber paling andal di Allianz Arena. Tetapi Lewandowski tak ingin melanjutkan kerja sama dengan Bayern sehingga dia meminta klub menjualnya pada bursa transfer musim panas 2022.

Dalam wawancara dengan Onet Sport, striker asal Polandia ini mengaku hanya ingin bermain bersama Barcelona. Dia ingin transfer terwujud secepatnya.

"Tak ada tawaran yang akan dipertimbangkan saya selain dari Barcelona," ujar mantan bintang Borussia Dortmund ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com