Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belgia Dihajar Belanda, Roberto Martinez Bakal Rombak Skuad?

Kompas.com - 04/06/2022, 13:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Pelatih timnas Belgia, Roberto Martinez, mengindikasikan akan melakukan perombakan dalam timnya usai dikalahkan Belanda.

Timnas Belgia menelan kekalahan telak 1-4 dari Belanda pada laga perdana Liga A Grup 4 UEFA Nations League 2022-2023.

Big match Belgia vs Belanda berlangsung di Stadion King Baudouin, Brussels, pada Sabtu (4/6/2022) dini hari WIB.

Tampil di hadapan publik sendiri, Belgia tak berdaya setelah dibobol Steven Bergwijn (40'), Memphis Depay (51', 65'), dan Denzel Dumfries (61').

Baca juga: Hasil Belgia Vs Belanda 1-4, Lukaku dkk Hancur Lebur

Setan Merah, julukan timnas Belgia, hanya mampu membalas sebiji gol lewat pemain pengganti, Michy Batshuayi, pada menit ke-90+3.

Dilansir dari situs UEFA, Belanda berhasil mencetak empat gol di Belgia untuk pertama kalinya sejak Oktober 1960.

Sementara, ini adalah kekalahan kandang pertama timnas Belgia selama berkiprah di UEFA Nations League.

Roberto Martinez sebetulnya membawa pemain-pemain terbaik saat melawan Belanda.

Baca juga: Hasil Perancis Vs Denmark 1-2: Tim Dinamit Ledakkan Juara Dunia di Paris

Kevin De Bruyne, Eden Hazard, Yannick Carrasco, Axel Witsel, hingga Romelu Lukaku memulai dari awal walau sang bomber harus digantikan pada menit ke-27 karena cedera.

Akan tetapi, tim yang menduduki peringkat kedua dalam ranking FIFA itu begitu kesulitan meredam Belanda sampai akhirnya kalah telak.

Seusai laga, Martinez menilai,hasil telak tersebut merupakan tamparan keras untuk menyadarkan bahwa tim masih banyak kekurangan.

"Kekalahan ini adalah peringatan untuk bangun yang dibutuhkan semua pemain. Kami tau banyak memiliki perkerjaan yang harus dilakukan," kata Martinez dilansir dari situs UEFA.

Baca juga: Hasil Lengkap UEFA Nations League: Belanda Gilas Belgia 4-1, Perancis Tumbang

Martinez juga mengekspresikan ketidakpuasannya terhadap performa Setan Merah.

Pelatih berkebangsaan Spanyol itu pun mengindikasikan akan melakukan perombakan skuad.

"Saya sudah bersama tim ini cukup lama," lanjut pria yang menangani timnas Belgia sejak 2016 itu.

"Saya perlu memastikan bahwa saya tidak membuat kesalahan, dengan berpikir bahwa saya mengenal beberapa pemain dan secara otomatis mereka akan siap untuk Piala Dunia (2022)," tandasnya.

Baca juga: Italia Vs Jerman: 10 Perubahan Mancini untuk Era Baru Azzurri

Beberapa pemain Belgia sendiri sudah melewati usia emasnya seperti Toby Alderweireld, Jan Vertonghen, hingga Dries Mertens.

Sang kapten Eden Hazard pun dalam grafik yang menurun karena lebih banyak cedera di Real Madrid.

Selanjutnya, Belgia akan berupaya bangkit saat bertandang ke markas Polandia pada lanjutan UEFA Nations League, Rabu (15/6/2022).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber UEFA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com