Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prestasi Olahraga Diharapkan Semakin Meningkat di Olimpiade

Kompas.com - 25/05/2022, 10:30 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - Indonesia tampil luar biasa di SEA Games 2021. Tim Indonesia mampu mencapai target di SEA Games 2021 dengan finis di peringkat ketiga. 

Di ajang tersebut, Indonesia meraih 69 medali emas, 92 medali perak, dan 80 medali perunggu. 

Tak hanya itu, beberapa sejarah juga tercipta pada SEA Games 2021. Seperti keberhasilan tim nasional basket putra Indonesia merebut medali emas SEA Games untuk pertama kalinya sejak 1977.

Baca juga: Bonus SEA Games Atlet Indonesia Bikin Negara Tetangga Terkejut dan Tergiur

Keberhasilan Indonesia di SEA Games 2021 menuai pujian dari sejumlah kalangan. Salah satunya, Sekretaris Jenderal Pimpinan Pusat Kolektif (PPK) Kosgoro 1957 Sabil Rachman. 

Dia mengucapkan selamat dan apresiasi atas pencapaian prestasi membanggakan atlet Indonesia di ajang multievent SEA Games 2021 Vietnam.

Menurut, Sabil Rachman hasil ini dicapai ketegasan dan kepaiwaian Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali dalam membina olahraga dan sinerginya dengan para atlet, federasi olahraga, KOI dan KONI.  

"Selamat Pak Menteri. Ini soal komintmen dan leadership yang kuat serta arahan Bapak Menteri yang sangat tegas bervisi besar untuk memajukan olahraga Indonesia," ujar Sabil Rachman dalam rilis kepada Kompas.com, Rabu (25/5/2022). 

Para atlet Indonesia dari cabang olah raga (cabor) bola basket, angkat besi, dan balap sepeda tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta.KOMPAS.com/Ahmad Zilky Para atlet Indonesia dari cabang olah raga (cabor) bola basket, angkat besi, dan balap sepeda tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta.

Dia meyakini dengan paradigma baru olahraga yang diterapkan berdasarkan Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) dan dibentuknya tim review dalam menyeleksi atlet berprestasi yang diberangkatkan ke ajang olahraga Asia Tenggara tersebut sangat tepat.  

"Saya meyakini lewat DBON ini, prestasi olahraga akan makin maju. Ini dibuktikan di SEA Games Vietnam, meski dengan kontingen atlet sedikit dibanding negara lain, tapi kita berhasil masuk tiga besar," katanya.

Sabil Rachman mendukung upaya-upaya Menpora Amali yang melakukan review total pola pembinaan atlet untuk meningkatkan prestasi olahraga nasional sesuai arahan Presiden Jokowi.

"Upaya-upaya Pak Menpora sudah tepat. Implementasi DBON sudah mulai terlihat hasilnya. Saya harap kedepan prestasi olahraga makin meningkat terutama di olimpiade sebagai target utama Menpora," harapnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com