Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Park Hang-seo Bicara Makna Kemenangan Vietnam atas Indonesia

Kompas.com - 07/05/2022, 12:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Vietnam Park Hang-seo mengungkapkan kemenangan atas timnas Indonesia U23 sangat penting bagi timnya. 

Vietnam mengawali SEA Games 2021 dengan hasil positif usai mengalahkan Indonesia pada laga perdana Grup A, Jumat (6/5/2022). 

Bertanding di Stadion Viet Tri, Vietnam menang 3-0 berkat gol Nguyen Tien Linh (54'), Hung Dung Dong (74'), dan Do Le Van (84'). 

Kemenangan itu mengantarkan Vietnam menghuni peringkat kedua klasemen Grup A SEA Games 2021 dengan raihan tiga poin. 

Baca juga: Timnas Vietnam Cermat Sebelum Bertanding, Kelemahan Garuda Muda Jadi Fokus

Mereka tepat berada di bawah Filipina yang untuk sementara berada di puncak usai menundukkan Timor Leste empat gol tanpa balas. 

Bagi Park Hang-seo, pertandingan pertama selalu penuh tekanan. Oleh karena itu, ia bersyukur Vietnam bisa memetik kemenangan. 

Hasil melawan Indonesia bisa membantu langkah timnya saat melakoni laga-laga selanjutnya. 

"Kami memenuhi target tim dalam pertandingan melawan Indonesia dan syukurlah tidak ada pemain saya yang cedera serius termasuk Ly Cong Hoang Anh," kata Park Hang-seo. 

"Kemenangan ini sangat penting bagi timnas Vietnam U23," ujarnya, dilansir dari situs berita setempat, Vietnam News Agency

"Hasil penting, tetapi proses untuk mencapai hasil terkadang lebih penting. Begitu juga sebaliknya, ini tentang waktu. Pertandingan pertama selalu banyak tekanan," tuturnya. 

Baca juga: Park Hang-seo: Fisik Timnas U23 Indonesia Turun Usai 60 Menit Pertandingan

"Saya harus berterima kasih kepada para suporter, juga dengan atmosfer yang hebat. Kami pasti akan memiliki pertandingan yang lebih bagus lagi," ucap Park Hang-seo. 

Selanjutnya, Vietnam dijawalkan melawan Filipina pada Senin (9/5/2022). Park Hang-seo pun menegaskan ia sudah memiliki strategi agar timnya siap menghadapi para pemain Filipina. 

"Filipina membawa pemain berkualitas dengan fisik yang bagus. Pelatih mereka mengatakan, itu akan menjadi kejutan bagi kami," ujar pelatih asal Korea Selatan ini.

"Namun, saya juga sudah menyiapkan rencana yang cukup untuk membuat mereka tidak bisa mengejutkan kami," tutur Park Hang-seo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com