Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Udinese Vs Inter Milan: Il Biscione Menang Tipis, Persaingan Scudetto Kian Panas

Kompas.com - 02/05/2022, 01:00 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.comInter Milan berhasil menang 2-1 atas Udinese dalam lanjutan pekan ke-35 Serie A, kompetisi tertinggi Liga Italia musim 2021-2022.

Pertandingan Udinese vs Inter Milan dalam jadwal Liga Italia bergulir di Stadion Friuli pada Minggu (1/5/2022) malam WIB.

Dua gol Inter Milan yang masuk ke gawang Udinese diciptakan oleh Ivan Perisic pada menit ke-12 dan Lautaro Martinez (39’).

Sementara itu, dua gol inter dibalas satu oleh Udinese melalui Ignacio Pussetto pada menit ke-72.

Dengan demikian, Inter Milan berhasil kembali menjaga jarak dengan AC Milan dalam klasemen Liga Italia.

Inter Milan yang berjulukan Il Biscione (Si Ular Besar) saat ini duduk di peringkat kedua dengan raihan 75 angka. Mereka mengembalikan selisih poin dengan AC Milan menjadi dua angka.

Baca juga: HT Udinese Vs Inter Milan: Perisic-Lautaro Bawa Il Biscione Unggul 2-0

Adapun AC Milan berada di peringkat pertama seusai mengoleksi 77 angka dari 35 pertandingan yang sudah dijalani.

Kondisi ini membuat persaingan antara AC Milan dan Inter Milan untuk memperebutkan trofi Liga Italia musim ini semakin sengit.

Ulasan pertandingan Udinese vs Inter Milan

Inter Milan tampak bermain sabar dengan mengalirkan bola dari kaki ke kaki pada awal babak pertama.

Pasukan Simone Inzaghi mendapat sepak pojok pada menit ke-12. Tendangan corner itu diterima oleh Ivan Perisic dengan tandukannya.

Bola hasil sundulan Ivan Perisic meluncur deras dan membuat kiper Udinese, Marco Silvestri, tak mampu melakukan penyelamatan.

Berkat kontribusi Ivan Perisic, Inter Milan berhasil unggul 1-0 atas Udinese.

Kemudian, Inter Milan menebar lagi ancaman ke gawang lawan. Kali ini, melalui Federico Dimarco pada menit ke-18.

Baca juga: Hasil AC Milan Vs Fiorentina: Rafael Leao Bawa Rossoneri Jauhi Inter Milan

Federico Dimarco melakukan penetrasi dari sisi kiri lapangan permainan. Dia lantas melepaskan tembakan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com