Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Camp Nou Diinvasi Fans Eintracht Frankfurt, Barcelona Buka Penyelidikan

Kompas.com - 15/04/2022, 23:12 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Wakil Presiden Institusi Barcelona, Elena Fort, meminta maaf dan mengutarakan pihaknya akan melakukan penyelidikan setelah para fans Eintracht Frankfurt melakukan invasi ke Camp Nou pada laga, Jumat (15/4/2022) dini hari WIB.

Elena Fort mengutarakan pihak Barcelona akan melakukan penyelidikan lengkap di mana letak kesalahan yang memungkinkan 30.000 lebih fans Eintracht Frankfurt "mengambil alih" Camp Nou pada laga penting tersebut.

Padahal, kuota resmi fans tandang hanya berdiri di angka 5000 orang.

Fort mengatakan apa yang terjadi sangat memalukan dan klub tengah mengumpulkan bukti-bukti penyebab kejadian tersebut.

"Barca tidak secara langsung menjual tiket ke publik Jerman karena pembelian dibatasi dari IP (alamat internet) yang berasal dari Jerman dan harus melalui kartu kredit Spanyol," tuturnya seperti dikutip dari Mundo Deportivo.

"Kami tahu bahwa ada banyak warga Jerman yang akan ke Barcelona untuk laga ini, Eintracht pun telah memberikan informasi."

Baca juga: Hasil Barcelona Vs Frankfurt: Kalah 2-3, Blaugrana Tersingkir dari Liga Europa!

"Namun, mereka mengatakan mayoritas yang akan datang tak mempunyai tiket."

"Ketika saya datang dan melihat tribune penonton, semua berseragam putih. Pada saat itu kami bertanya, 'ada apa ini?'" lanjutnya.

Apalagi, Fort menambahkan bahwa tiket tak dijual secara langsung di stadion sejak Selasa.

"Telah terlihat bahwa kontrol-kontrol yang telah diterapkan tidak cukup dan sekarang penting bagi kami untuk mengetahui bagaimana tiket-tiket ini bisa mencapai para fans Jerman."

"Sebagai klub, kami akan melakukan refleksi global yang akan membuat kami berpikir ulang mengenai banyak hal."

"Mungkin ada kultur yang harus berubah dan mengambil keputusan-keputusan yang sebelumnya tidak pernah dibahas perihal akses ke stadion."

Barcelona sempat tertinggal 0-3 terlebih dulu dari Frankfurt sebelum Sergio Busquets dan Memphis Depay membalas di injury time.

Baca juga: Penyebab Barcelona Tumbang dari Eintracht Frankfurt di Mata Xavi

Akan tetapi, hal tersebut tak cukup karena Barca harus menyerah 3-4 secara agregat setelah bermain imbang 1-1 pada laga leg pertama.

Selepas pertandingan, pelatih Barcelona Xavi Hernandez menyoroti atmosfer Camp Nou yang menurutnya tak menguntungkan Busquets cs.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com