Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Babak Pertama Frankfurt Vs Barcelona 0-0: VAR Selamatkan Blaugrana dari Kebobolan

Kompas.com - 08/04/2022, 02:57 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Babak pertama pertandingan Eintracht Frankfurt vs Barcelona masih sama kuat dengan skor kacamata alias 0-0.

Barcelona bertanding melawan Frankfurt pada laga leg pertama perempat final Liga Europa 2021-2022 di Deutsche Bank Park, Jumat (8/4/2022) dini hari WIB.

Tampil menekan dan unggul penguasaan bola hingga lebih dari 60 persen pada babak pertama, Blaugrana tak mampu menciptakan peluang yang efektif,

Pasukan Xavi Herandez bahkan hanya mampu membuat satu upaya tepat sasaran dari dua percobaan pada babak pertama.

Baca juga: Eintracht Frankfurt Vs Barcelona, Bagaimana Rekor Blaugrana Kontra Klub Jerman?

Di sisi lain, Frankfurt yang tak banyak menguasai bola justru delapan kali mengancam gawang Barca.

Satu yang paling berbahaya terjadi pada menit ke-39. Serangan yang dibangun Filip Kostic di area kiri diteruskan dengan crossing ke kotak penalti tim tamu.

Kemelut kemudian terjadi setelah Marc-Andre ter Stegen menepis bola. Sergio Busquets lalu menekel penyerang Frankfurt, Rafael Santos Borre, dari belakang.

Baca juga: Link Live Streaming Eintracht Frankfurt Vs Barcelona, Kickoff 02.00 WIB

Wasit pun langsung menunjuk titik putih untuk Frankfurt. Akan tetapi, sang pengadil yang tampak ragu dan diprotes pemain Barca kemudian meninjau VAR.

Pada akhirnya, wasit menarik keputusannya dan Frankfurt tak jadi mendapatkan hadiah penalti.

Barcelona aman dari ancaman kebobolan dari penalti. Skor imbang 0-0 bertahan hingga turun minum,

FRANKFURT vs BARCELONA 0-0

FRANKFURT (3-4-2-1): 1-Trapp; 35-Tuta, 13-Hinteregger, 2-Ndicka; 36-Knauff, 6-Jakic, 8-Sow, 10-Kostic; 29-Lindstrom, 19-Kamada; 19-Borre.

Cadangan: 7-Hrustic, 9-Lammers, 17-Rode, 18-Toure, 20-Hasebe, 21-Ache, 22-Chandler, 23-Hauge, 24-Da Costa, 27-Barkok, 31-Grahl, 39-Paciencia

Pelatih: Oliver Glasner (AUT)

BARCELONA (4-3-3): 1-Ter Stegen; 4-Araujo, 3-Pique (15-Lenglet 23'), 24-Garcia, 18-Jordi Alba, 16-Pedri, 5-Busquets, 30-Gavi; 11-Traore, 25-Aubameyang, 19-Torres

Cadangan: 6-Puig, 7-Dembele, 12-Braithwaite, 13-Neto, 21-Frenkie de Jong, 22-Mingueza, 28-Nico, 31-Balde, 36-Tenas

Pelatih: Xavi Hernandez (SPA)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber UEFA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Hasil Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Liga Indonesia
SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com