Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Shin Tae-yong Sebut Pemain Timnas U19 Indonesia Tak Jalankan Keinginannya, tetapi...

Kompas.com - 30/03/2022, 07:00 WIB
Ahmad Zilky,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelatih timnas U19 Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkapkan bahwa para pemain tidak menjalankan permainan sesuai keinginannya saat bertanding melawan Korea Selatan.

Pertandingan Indonesia vs Korea Selatan merupakan laga uji coba dalam rangkaian pemustan latihan (TC).

Adapun pertandingan timnas U19 Indonesia vs Korea Selatan diselenggarakan di DGB Daegu Bank Park Stadium, Selasa (29/3/2022) sore WIB.

Baca juga: Shin Tae-yong Usai Timnas U19 Indonesia Kalah dari Korsel: Bukan karena Lawan Bagus...

Timnas Indonesia kembali menelan kekalahan telak dari Korea Selatan dengan skor 1-5 di pertandingan uji coba tersebut.

Korea Selatan berhasil membobol lima kali ke gawang Indonesia berkat kontribusi Jung Jonghun (9’, 17’), Kang Seongjin (13’), Choi Seongmin (80’pen(, dan Lee Seungwon (90’pen).

Lima gol Korea Selatan cuma dibalas satu oleh timnas U19 Indonesia via tandukan pemain pengganti, Marselino Ferdinan, pada menit ke-42.

Baca juga: Impresif di SEAKF 2022, Timnas Karate Indonesia Fokus Tatap SEA Games Vietnam

Shin Tae-yong berusaha menyoroti permainan timnas U19 Indonesia yang menurutnya tidak sesuai dengan keinginannya.

“Sebenarnya para pemain tidak banyak (melakukan permainan) yang diinginkan saya. Tetapi, kemauan pemain bermain baik sangat tinggi,” tutur Shin Tae-yong dilansir dari situs resmi PSSI.

“Namun, banyak pelanggaran tidak dibutuhkan. Padahal, saya sudah minta untuk tidak melakukannya, apa karena tegang di dalam lapangan, saya tidak tahu,” tambahnya.

Baca juga: Link Live Streaming Timnas U19 Indonesia Vs Korea Selatan, Kickoff 16.30 WIB

Meskipun demikian, Shin Tae-yong melihat adanya perkembangan fisik para pemain timnas U19 Indonesia yang sudah membaik.

Pelatih asal Korea Selatan itu juga bertekad akan mengambil pelajaran dan memperbaiki sejumlah kesalahan dari pertandingan melawan Korea Selatan.

“Kami akan memperbaiki satu-satu (kesalahan). Fisik para pemain semakin mmembaik, mereka juga ambil waktu weight training,” tutur dia.

Baca juga: Park Hang-seo: Pemain Timnas Vietnam Ingin Pergi dari Asia Tenggara

“Saya meminta masyarakat dan pecinta sepak bola Indonesia percaya perkembangan para pemain, selalu memberikan dukungan,” tambahnya lagi.

Adapun sebelumnya, timnas Indonesia juga mengalami kekalahan saat berjumpa Korea Selatan di laga uji coba.

Anak asuh Shin Tae-yong tersebut ditundukkan Korea Selatan melalui skor mencolok 0-7 pada laga yang dihelat di Stadion Daegu, Jumat (25/3/2022).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com