Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil dan Klasemen Liga 1: Bali United Kokoh di Puncak, Bhayangkara FC Masuk Tiga Besar

Kompas.com - 12/03/2022, 22:37 WIB
Ahmad Zilky,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Rangkaian laga pekan ke-30 Liga 1, kasta tertinggi Liga Indonesia musim 2021-2022, telah rampung digelar pada Sabtu (12/3/2022) malam WIB.

Pertandingan PSIS vs Bhayangkara FC yang dihelat di Stadion Gelora Ngurah Rai Denpasar menjadi duel penutup pekan ke-30 Liga Indonesia.

Pada pertandingan tersebut, Bhayangkara FC harus puas berbagi poin dengan PSIS seusai bermain imbang 1-1.

Baca juga: HT PSIS Vs Bhayangkara FC: Pertunjukan Sprint Andik Bikin Pertahanan Kalut, The Guardian Unggul 1-0

Bhayangkara sejatinya sudah unggul terlebih dahulu setelah Herman Dzumafo Epandi berhasil menjalankan tugasnya dengan baik sebagai ekskutor penalti (10’).

Namun, Bhayangkara FC gagal mempertahankan keunggulan selepas PSIS, melalui Alfeandra Dewangga, membobol gawang mereka pada injury time (90+3’).

Hasil tersebut membuat Bhayangkara FC berada di peringkat ketiga klasemen Liga 1 seusai mengumpulkan 59 poin dari 30 laga.

Baca juga: Para Raksasa Jawa Timur Jadi Tantangan Terakhir Bali United dalam Perebutan Gelar Juara

Bhayangkara FC berhasil melewati perolehan poin Persebaya dan Arema FC yang secara berurutan menempati posisi empat dan lima.

Sebelumnya, Bali United berhasil mengunci hasil sempurna tiga poin seusai menumbangkan Persiraja lewat skor tipis 1-0.

Gol semata wayang Bali United yang bersarang ke gawang Persiraja diciptakan oleh Ilija Spasojevic pada menit ke-38.

Baca juga: Daftar 4 Laga Sisa para Kandidat Juara Liga 1, Persebaya Tantang Bali United dan Persib

Keberhasilan tersebut membuat Bali United mengukir catatan cemerlang dengan meraih tujuh kemenangan beruntun di Liga 1.

Bukan itu saja, Bali United juga semakin kokoh di puncak klasemen selepas mencatatkan 66 angka dari 30 laga yang sudah dimainkan.

Bali United mempunyai selisih tiga poin dengan Persib Bandung yang berada di peringkat kedua.

Adapun Persib Bandung berada di urutan kedua seusai mengoleksi 63 poin dari jumlah pertandingan serupa.

Hasil Liga 1

  • Persela Lamongan Vs Persikabo 1973 2-3 (Gian Zola 53', Riyatno Abiyoso 89'/Andy Setyo 42', Didik Wahyu 64', Ciro Alves 84')
  • Madura United Vs Barito Putera 3-3 (Kevy 74', Beto Goncalves 81', 90+3'-p/Rafael Da Silva 5', Guy Junior 51, Renan Silva 78')
  • Arema FC Vs Persib Bandung 1-2 (Jayus Hariono 54'/Bruno Cantanhede 72', 83')
  • Persipura Jayapura Vs PSM Makassar 0-0
  • Persebaya Surabaya Vs Persik Kediri 1-0 (Taisei Marukawa 77')
  • Persija Jakarta Vs Borneo FC 1-2 (Syahrian Abimanyu 20'/Wahyudi Setiawan 12', Jonathan Bustos 55')
  • PSS Vs Persita 0-0
  • Persiraja vs Bali United 0-1 (Ilija Spasojevic 38’)
  • PSIS Vs Bhayangkara FC 0-1 (Herman Dzumafo 10’pen)

Klasemen Liga Indonesia

No Klub D M S K -/+ P
1
Bali United
30 20 6 4 29 66
2
Persib
30 19 6 5 25 63
3
Bhayangkara
30 17 8 5 16 59
4
Persebaya
30 17 7 6 19 58
5
Arema
30 16 10 4 17 58
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Sabtu (12/03/2022) pukul 22:31 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com