Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Mike Maignan Diusir Petugas Parkir San Siro Sebelum Tampil Heroik dalam Derbi Milan

Kompas.com - 06/02/2022, 19:00 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

Sumber Milan News

KOMPAS.com - Salah satu bintang kemenangan AC Milan dalam laga derbi kontra Inter Milan, Mike Maignan, menyimpan cerita unik. Sebelum laga Maignan sempat diusir oleh petugas parkir!

Mike Maignan tampil heroik dan menjadi pahlawan kemenangan 2-1 AC Milan atas Inter Milan pada pekan ke-24 Liga Italia 2021-2022, Minggu (6/2/2022) dini hari WIB.

Situs Lega Serie A mencatat Mike Maignan membuat empat penyelamatan krusial.

Aksi terbaiknya adalah kala eks kiper Lille itu menampilkan refleks cekatan untuk membendung sepakan Marcelo Brozovic yang bergerak liar usai membentur pundak Pierre Kalulu.

Pada babak pertama duel, Mike Maignan secara brilian juga mementahkan sepakan jarak dekat Denzel Dumfries yang berpeluang besar menjadi gol.

Baca juga: Cetak Brace dalam Derbi Milan, Giroud Teruskan Estafet Inzaghi dan Ukir Sejarah

Jika tak ada Maignan di bawah mistar gawang, boleh jadi AC Milan tak akan bisa menutup laga dengan kemenangan 2-1.

AC Milan bangkit dan menang 2-1 usai Olivier Giroud mencetak dwigol dalam rentang tiga menit pada babak kedua, tepatnya menit ke-75 dan 78.

Inter Milan yang sempat lebih dulu membuka keunggulan via sepakan Ivan Perisic (38’) pun harus rela mengakhiri laga dengan tangan hampa.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by @mmseize

Di balik kegemilangan penampilan dalam derbi Milan, Mike Maignan menyimpan cerita unik.

Kiper jebolan akademi Paris Saint-Germain (PSG) itu mengaku diusir oleh petugas parkir Stadion San Siro beberapa saat jelang derbi Inter Milan vs AC Milan.

“Kemarin ketika saya berkeinginan, seperti biasa, memarkir mobil di stadion, petugas valet bilang ‘Maaf, hari ini mobil Anda harus tetap berada di luar! Ini rumah Inter akhir pekan ini’.” tulis Maignan mengisahkan via unggahan di Instagram.

Baca juga: Inter Vs Milan, Stefano Pioli Ungkap Kunci Comeback Rossoneri

Sebagai informasi, Inter Milan memang bertindak sebagai tuan rumah pada laga pekan ke-24 Liga Italia 2021-2022, kendati AC Milan juga secara reguler berkandang di Stadion Giuseppe Meazza yang lebih suka mereka sebut dengan San Siro itu.

“Saya menjawab ‘Anda mengganti perabotan tanpa seizin saya! San Siro diperkenalkan kepada saya sebagai rumah MIlan!” kata Maignan merespons dengan tegas.

Berkat raihan kemenangan dalam laga derbi, AC Milan kini menempel ketat Inter Milan yang masih mengokupasi posisi puncak klasemen Serie A Liga Italia.

AC Milan yang meraup 52 poin kini cuma berselisih satu angka dari sang klub rival sekota.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber Milan News
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Liga Italia
Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com