Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persebaya Tahan Tiga Pemain Timnas U23 demi Bisa Lawan Persipura

Kompas.com - 05/02/2022, 20:40 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com - Persebaya Surabaya menahan tiga pemainnya yang akan berangkat mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia U23 bersama Shin Tae-yong.

Tiga pemain tersebut adalah Rachmat Irianto, Marselino Ferdinan, dan Rizky Ridho.

Penundaan keberangkatan ketiganya dibutuhkan Persebaya Surabaya demi bisa menjalani laga pekan ke-23 Liga 1 2021-2022 melawan Persipura Jayapura di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Minggu (6/2/2022) malam.

Persebaya kini sedang dalam kondisi kekurangan pemain karena banyaknya personel tim yang terpapar Covid-19.

"Rachmat Irianto, Marselino Ferdinand, dan Rizky Ridho belum bergabung timnas dan mereka bergabung setelah lawan Persipura,” ujar Aji Santoso, pelatih Persebaya pemegang lisensi AFCPro.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga 1: Tekuk Persikabo, Bali United Salip Persebaya-Persib

“Karena yang kami jaga pertandingan lawan Persipura. Kami kekurangan pemain, seperti kemarin hanya 14 pemain, kalau diambil tiga berarti tinggal 11,” katanya menambahkan.

Persebaya Surabaya memang baru saja terserang gelombang Covid-19. Pada laporan Rabu (2/2/2022) lalu Bajul Ijo mendapati 12 pemainnya positif Covid-19.

Absennya 12 pemain lantaran Covid-19 memaksa Persebaya Surabaya hanya bisa membawa tim bermaterikan 15 personel saat menghadapi PSIS Semarang Kamis (3/2/2022) lalu. 

Karena keterbatasan ini, Persebaya Surabaya meminta izin kepada pihak terkait untuk menunda keberangkatan tiga pemain yang seharusnya sudah bergabung bersama timnas Indonesia U23 pada Jumat (4/2/2022) kemarin.

Baca juga: Kata Ronaldo Kwateh dan Marselino Ferdinan Usai Catat Debut Bersejarah di Timnas Indonesia

Langkah ini dilakukan sebagai antisipasi apabila nantinya jumlah pemain terpapar Persebaya bertambah pada saat test PCR sebelum laga melawan Persipura Jayapura.

“Jadi, untuk antisipasi supaya tidak terjadi kekurangan pemain. Kami masih menahan tiga pemain timnas bergabung. Setelah lawan Persipura tanggal 6, mereka bergabung timnas,” tutur Aji Santoso menegaskan.

Kabar baik untuk Persebaya, Aji Santoso mengonfirmasi pemainnya justru bertambah menjelang laga Persipura. Persebaya pun makin optimis menatap laga pekan ke-23 Liga 1.

“Ya, memang sudah ada pemain yang sudah bisa ikut latihan. Reva Adi, Rian, Koko Ari, dan Arsenio (Valpoort) yang ikut latihan tadi pagi,” kata Aji Santoso mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com