Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Middlesbrough - Skor Masih Imbang 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Kompas.com - 05/02/2022, 05:04 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

MANCHESTER, KOMPAS.com -  Pertandingan Manchester United vs Middlesbrough harus dilanjutkan ke babak extra time setelah kedua tim bermain imbang 1-1 hingga akhir waktu normal.

Duel Man United vs Middlesbrough merupakan laga putaran keempat Piala FA yang berlangsung di Stadion Old Trafford, Sabtu (5/2/2022) dini hari WIB.

Man United selaku tuan rumah berhasil unggul 1-0 terlebih dahulu berkat gol Jadon Sancho pada menit ke-25.

Middlesbrough asuhan Chris Wilder kemudian berhasil menyamakan kedudukan lewat gol Matt Crooks pada menit ke-64.

Man United sebenarnya mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-19.

Namun, peluang itu terbuang setelah Cristiano Ronaldo yang maju sebagai ekskutor Man United gagal menunaikan tugasnya.

Sepanjang waktu normal, Ronaldo gagal mencetak gol meskipun sudah melepaskan enam tembakan ke arah gawang.

Man United terlihat semakin sial karena tembakan Jadon Sancho pada menit kedua dan Bruno Fernandes (72') membentur tiang.

Baca juga: Ketimbang Juara, Finis 4 Besar adalah Target Realistis untuk Man United

Jalannya Pertandingan Man United vs Middlesbrough:

Pada babak pertama, Man United selaku tuan rumah tampil sangat mendominasi dengan persentase penguasaan bola mencapai 75 persen.

Man United juga tercatat berhasil melepaskan total 10 tembakan ke arah gawang dengan lima di antaranya tepat sasaran.

Namun, Man United hanya mampu mencetak satu gol pada babak pertama. Gol Man United dicetak oleh Jadon Sancho pada menit ke-25.

Menerima umpan terobosan dari Bruno Fernandes, Jadon Sancho langsung melakukan akselerasi ke sisi kiri kotak penalti Middlesbrough setelah lolos dari jebakan offside.

Sancho kemudian berhasil melewati Anfernee Dijksteel sebelum akhirnya melepaskan tembakan keras kaki kiri yang menggetarkan jala gawang Middlesbrough.

Itu adalah gol ketiga Sancho untuk Man United. Gol itu tentu sangat spesial bagi Sancho.

Baca juga: Bintang Muda Tunisia Hannibal Mejbri Siap Tembus Tim Utama Man United

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com