Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Persikabo Vs Bali United - Main di Tengah Keterbatasan, Laskar Padjajaran Kalah 0-3

Kompas.com - 03/02/2022, 22:24 WIB
Farahdilla Puspa,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bali United memetik kemenangan pada pekan ke-22 Liga 1 2021-2022 saat melawan Tira Persikabo

Pertandingan Persikabo vs Bali United yang berlangsung di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Kamis (3/2/2022) malam WIB, berakhir dengan skor 0-3. 

Gol-gol pasukan Serdadu Tridatu, julukan Bali United, dicetak oleh Leonard Tupamahu (menit ke-18), Ilija Spasojevic (20'), dan Stefano Lilipaly (39').

Kemenangan ini mengantarkan Bali United naik dua peringkat dari urutan kelima menjadi ketiga pada klasemen sementara Liga 1 2021-2022 dengan raihan 44 poin. 

Baca juga: PT LIB Berkomitmen Selesaikan Seri 4 Liga 1 2021-2022 di Bali

Di sisi lain, Tira Persikabo tertahan di peringkat ke-14 dengan catatan 23 poin.

Tim yang dijuluki Laskar Padjajaran itu bermain di tengah keterbatasan setelah diterpa badai Covid-19

Sebanyak tujuh pemain tim utama mereka dinyatakan positif menjelang kickoff kontra Bali United. 

Pada saat bersamaan, ada sejumlah pemain mereka yang cedera, sedang memperkuat timnas, dan terkena akumulasi. 

Persikabo sudah meminta penundaan laga kepada PT Liga Indonesia Baru (LIB), tetapi ditolak.

LIB memiliki dasar hukum untuk menolak usulan tersebut. Laga hanya boleh ditunda jika skuad tersisa kurang dari 14 pemain karena positif Covid-19. 

Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita mengatakan, penundaan laga tidak bisa dilakukan dengan alasan cedera pemain. Alhasil, lima pemain Persikabo yang cedera pun tetap dimainkan. 

Rangkuman pertandingan Persikabo vs Bali United

Bali United mencetak gol pembuka pada menit ke-18 melalui tendangan kaki kanan Leonard Tupamahu dari tengah kotak penalti. 

Serdadu Tridatu, julukan Bali United, kemudian menggandakan keunggulan dua menit setelahnya lewat aksi Ilija Spasojevic yang memanfaatkan assist Ricky Fajrin dengan tandukannya. 

Tim asuhan Stefano Cugurra itu kemudian memastikan keunggulan 3-0 pada babak pertama via gol Stefano Lilipaly.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com