Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Cara Tottenham Hotspur Kurangi Emisi Karbon

Kompas.com - 03/02/2022, 14:26 WIB
Josephus Primus

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Klub Premier League Tottenham Hotspur sudah meneken kerja sama dengan Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB).

Kerja sama itu menyangkut emisi nol karbon.

Klub berjulukan The Lilywhites itu ikut serta dalam Program Berlomba untuk Nol Emisi Karbon (RtZ).

Pada program itu ada sasaran emisi nol karbon pada 2040.

Steven Bergwijn merayakan gol yang ia cetak dalam laga Leicester City vs Tottenham Hotspur. Pertandingan tunda pekan ke-17 Liga Inggris 2021-2022 tersebut digelar di Stadion King Power pada Rabu (19/1/2022) malam WIB.AFP/GEOFF CADDICK Steven Bergwijn merayakan gol yang ia cetak dalam laga Leicester City vs Tottenham Hotspur. Pertandingan tunda pekan ke-17 Liga Inggris 2021-2022 tersebut digelar di Stadion King Power pada Rabu (19/1/2022) malam WIB.

Baca juga: Deadline Day, Tottenham Resmi Boyong 2 Pemain dari Juventus

Program itu, untuk bidang olahraga, bertajuk Dukungan PBB untuk Kerangka Kerja Aksi untuk Cuaca.

Target terkini dari program itu adalah mengurangi jumlah emisi karbon hingga separuh pada 2030.

Sebagai langkah nyata perwujudan program itu, Tottenham Hotspur melakukan berbagai upaya pengurangan emisi karbon pada Stadion Tottenham Hotspur.

Sedikitnya, ada tujuh cara klub yang acap disapa Spurs ini melakukan upaya pengurangan emisi karbon.

Moussa Sissoko (kanan) merayakan golnya bersama rekan satu timnya pada laga semifinal Piala Liga Inggris yang mempertemukan Tottenham vs Brentford di Tottenham Hotspur Stadium, Rabu (6/1/2021) dini hari WIB.AFP/ CLIVE ROSE Moussa Sissoko (kanan) merayakan golnya bersama rekan satu timnya pada laga semifinal Piala Liga Inggris yang mempertemukan Tottenham vs Brentford di Tottenham Hotspur Stadium, Rabu (6/1/2021) dini hari WIB.

Pertama, di stadionnya, Tottenham Hotspur sudah menggunakan lampu berbasis LED untuk mengurangi konsumsi energi.

Kedua, dalam operasionalisasi klub, ada pengurangan penggunaan plastik sekali pakai.

Ketiga, pengelola Tottenham Hotspur menjalankan kebijakan penghematan pemakaian air bersih.

Keempat, seluruh perlengkapan olahraga di Tottenham Hotspur sudah menggunakan bahan poliester dari bekas botol plastik.

Harry Kane (kanan) berduel dengan Conor Gallagher dalam laga Tottenham Hotspur vs Crystal Palace pada pekan ke-19 Liga Inggris 2021-2022. Pertandingan yang masuk rangkaian Boxing Day Premier League ini digelar di Stadion Tottenham Hotspur, Minggu (26/12/2021) waktu setempat.AFP/ADRIAN DENNIS Harry Kane (kanan) berduel dengan Conor Gallagher dalam laga Tottenham Hotspur vs Crystal Palace pada pekan ke-19 Liga Inggris 2021-2022. Pertandingan yang masuk rangkaian Boxing Day Premier League ini digelar di Stadion Tottenham Hotspur, Minggu (26/12/2021) waktu setempat.

Kelima, perjalanan anggota klub untuk berbagai laga dan kegiatan menggunakan kendaraan berbahan bakar ramah lingkungan.

"Upaya ini mengurangi penghematan energi hingga 80 persen," ujar Direktur Eksekutif Tottenham Hotspur Donna-Maria Cullen.

Keenam, ada program yang mewajibkan fans berjalan kaki atau menggunakan alat transportasi ramah lingkungan untuk datang ke stadion kandang Tottenham Hotspur menyaksikan laga-laga klub kesayangan itu.

Momen Diogo Jota melepas sundulan yang membuahkan gol pada laga pekan ke-18 Liga Inggris 2021-2022, Tottenham Hotspur vs Liverpool, di Stadion Tottenham Hotspur, Minggu (19/12/2021) malam WIB.AFP/JULIAN FINNEY Momen Diogo Jota melepas sundulan yang membuahkan gol pada laga pekan ke-18 Liga Inggris 2021-2022, Tottenham Hotspur vs Liverpool, di Stadion Tottenham Hotspur, Minggu (19/12/2021) malam WIB.

"Program ini kami mulai pada awal musim 2021-2022," sahut Donna-Maria Cullen.

Ketujuh, Tottenham Hotspur juga memperbanyak menu sayuran dan daging berbasis sayuran pada hidangan yang dijual di stadion.

"Kandungan sayuran dan daging berbasis sayuran ini kami tingkatkan hingga 94 persen," tutur Donna-Maria Cullen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com