Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mimpi Ricky Kambuaya Bermain bersama Boaz Solossa dan Imanuel Wanggai

Kompas.com - 16/01/2022, 21:41 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Ricky Kambuaya memiliki keinginan yang belum terwujud. Dia punya mimpi bermain bersama Boaz Solossa dan Imanuel Wanggai serta membela Persipura Jayapura.

Demikian pernyataan Ricky Kambuaya, seperti dilansir BolaSport.com dari Youtube PSSI.

"Saya pribadi, dulu keinginannya gabung sama pemain-pemain keluarga, Persipura," ujar Ricky Kambuaya.

Baca juga: Pulang ke Papua, Bintang Timnas Indonesia Ricky Kambuaya Dapat Motor

"Apalagi terutama sama kakak Boaz (Boaz Solosssa) karena terinspirasi."

"Sama kakak Mano Wanggai (Imanuel Wanggai) karena senang cara mainnya."

Memang, dua nama yang disebut Ricky ini sudah menjelma menjadi ikon Persipura, terutama Boaz.

Boaz bukan cuma bintang Persipura. Dia pun pernah menjadi andalan timnas Indonesia dan termasuk jajaran top skor untuk tim Garuda.

Wajar jika Ricky memiliki mimpi untuk bermain bersama dua sosok yang beda generasi dengan dirinya.

Ekspresi kapten timnas Indonesia, Boaz Solossa saat skuat Garuda menjamu timnas U-23 Suriah dalam laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kab. Bekasi, Sabtu (18/11/2017). HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/BOLASPORT.COM Ekspresi kapten timnas Indonesia, Boaz Solossa saat skuat Garuda menjamu timnas U-23 Suriah dalam laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kab. Bekasi, Sabtu (18/11/2017).

Terlepas dari keinginannya tersebut, Ricky sedang merajut impiannya menjadi pemain top.

Pemain Persebaya Surabaya itu baru saja membantu timnas Indonesia menembus final Piala AFF 2020.

Performanya cukup menyita perhatian. Dia kerap membuat pertahanan lawan kocar-kacir dengan aksi individunya yang menawan.

Sayang, Ricky gagal membawa trofi Piala AFF 2020 ke Tanah Air sekaligus mengakhiri mimpi meraih gelar pertama Piala AFF. Langkah mereka dijegal raksasa Asia Tenggara, Thailand.

Pada partai final yang menggunakan sistem dua leg, Indonesia kalah dengan aggregat 2-6.

Baca juga: Kisah Aji Santoso Temukan dan Asah Potensi Besar Ricky Kambuaya

Pada leg pertama, timnas Indonesia kalah dengan skor telak 0-4. Pada pertemuan kedua, timnas Indonesia hanya mampu mengimbangi Thailand dengan skor 2-2.

Ricky tampil menawan dalam leg kedua. Dia mencetak satu gol. 

Usai Piala AFF 2020, Ricky Kambuaya mengungkapkan keinginannya berkarier di luar negeri.

Dia bahkan sudah siap jika dibawa pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, ke luar negeri.

"Kalau memang ada peluang dibawa coach Shin (Shin Tae-yong) keluar dan itu baik untuk karier saya, pastinya saya mau ikut itu," kata Ricky.

Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Jadi Cita-cita yang Belum Terwujud, Ricky Kambuaya Ingin Main Bareng Boaz Solossa di Persipura

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com