Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pencatat Rekor Chelsea di Piala FA Gemetar Dapat Mandat dari Tuchel

Kompas.com - 09/01/2022, 06:15 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

Sumber BBC

KOMPAS.com - Remaja 17 tahun, Lewis Hall, mengaku gemetar saat mendapatkan mandat Thomas Tuchel untuk menjadi starter Chelsea di laga Piala FA kontra Chesterfield.

Partai Putaran Ketiga Piala FA 2021-2022 antara Chelsea vs Chesterfield di Stadion Stamford Bridge, Sabtu (9/1/2022) dini hari WIB menjadi momen tak terlupakan untuk Lewis Hall.

Lewis Hall yang merupakan jebolan akademi Chelsea, diberikan kesempatan mentas oleh pelatih Thomas Tuchel sebagai starter.

Lewis Hall menjadi bagian dari skema tiga bek Chelsea bersama Malang Sarr dan Andreas Christensen.

Ketika mendapat mandat tampil sebagai starter dari Thomas Tuchel, Lewis Hall mengaku kaget.

“Sejak kecil berada di Chelsea, inilah sesuatu yang saya upayakan. Untuk akhirnya mendapatkan kesempatan (bermain) di hadapan keluarga dan fan yang luar biasa adalah sebuah perasaan tak terlupakan,” kata Lewis Hall usai duel kontra Chesterfield.

Baca juga: Hasil Piala FA Chelsea Vs Chesterfield, The Blues Menang 5-1 dan Susul Man City

“Saya datang ke akademi pada usia 6 sampai 8 tahun, lalu mendapatkan kontrak pertama saat berumur 9 tahun dan berkembang sampai kepada momen ini.”

Lewis Hall lantas menceritakan dengan lebih detail seputar keterlibatannya sebagai starter dalam pertandingan Piala FA melawan Chesterfield, klub kasta kelima Liga Inggris.

“Kami mengadakan rapat pada siang hari, ketika dia (Thomas Tuchel) mengumumkan tim dan saya langsung merasa gugup.”

“Saya melihat nama saya di susunan starter dan saya gemetar. Butuh beberapa jam untuk mencernanya,” kata Lewis Hall.

Lewis Hall yang memakai nomor punggung 75 diberikan kesempatan tampil secara penuh selama 90 menit oleh Tuchel dalam laga yang dimenangi Chelsea dengan skor 5-1.

Baca juga: Hasil Piala FA: Leicester Menang, Newcastle Ditekuk Klub Kasta Ketiga

Rekor pun diciptakan Lewis Hall yang saat berlaga berusia 17 tahun 122 hari. Ia menjadi pemain termuda yang pernah mentas sebagai starter Chelsea di ajang Piala FA.

Tak cuma sekadar tampil, Lewis Hall juga memberikan kontribusi riil berupa assist untuk gol ketiga Chelsea yang diciptakan Romelu Lukaku (menit ke-20).

Sebanyak empat gol lain kemenangan Chelsea dikontribusikan oleh Timo Werner (6’), Callum Hudson-Odoi (18’), Andreas Christensen (39’), dan Hakim Ziyech (55’ pen.).

Gol hiburan untuk Chesterfield diciptakan oleh Akwasi Asante 10 menit jelang pertandingan berakhir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BBC
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com