Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Swindon Town Vs Man City: Cole Palmer Bersinar, Berharap Guardiola Terkesan

Kompas.com - 08/01/2022, 06:10 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemain muda Manchester City, Cole Palmer, berharap penampilannya pada putaran ketiga Piala FA 2021-2022 membuat Pep Guardiola terkesan. 

Cole Palmer menjadi salah satu motor kemenangan Man City atas tim divisi keempat, Swindon Town, pada pertandingan yang digelar di County Ground, Sabtu (8/1/2022) dini hari WIB. 

Pemain berusia 19 tahun itu menyumbangkan satu gol dan satu assist dalam kemenangan 4-1 Man City atas Swindon Town. 

Ia menciptakan assist untuk gol Bernardo Silva pada menit ke-14, sebelum mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-82. 

Baca juga: Hasil Piala FA Swindon Town Vs Man City, The Citizens Menang 4-1

Adapun dua gol Man City lainnya masing-masing dicetak oleh Gabriel Jesus (28') dan Ilkay Guendogan (59'). 

Sayang bagi Cole Palmer, performa apiknya di laga versus Swindon tak bisa disaksikan langsung oleh Pep Guardiola.

Pelatih asal Spanyol itu tidak mendampingi Man City ke markas Swindon Town karena harus isolasi mandiri usai dinyatakan positif Covid-19. 

Meski demikian, Cole Palmer tetap berharap sang pelatih terkesan dengan penampilannya hari ini. 

"Semoga dia menikmatinya. Saya hanya harus bekerja keras dan mencoba untuk mendapatkan lebih banyak menit bermain guna membantu tim," kata Cole Palmer kepada ITV Sport, dilansir dari BBC. 

Baca juga: Resmi, Aston Villa Rekrut Philippe Coutinho dari Barcelona

Lebih lanjut, Cole Palmer juga mengakui bahwa ia merasakan sedikit tekanan sebagai pemain muda. 

Namun, dia berusaha untuk menikmati pertandingan agar bisa melupakan tekanan dan mampu mengeluarkan permainan terbaiknya. 

"Kami memulai dengan bagus. Sulit bermain di sini karena Swindon Town memiliki dukungan dari para penggemar mereka," kata Cole Palmer kepada ITV Sport, dilansir dari BBC

"Saya menikmatinya. Selalu ada sedikit tekanan kepada para pemain muda, tetapi Anda harus bertanding dan menikmatinya," ucap Palmer.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com