Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Ubah Nasib, Newcastle United Bakal Belanja Banyak

Kompas.com - 04/01/2022, 18:51 WIB
Josephus Primus

Penulis

NEWCASTLE, KOMPAS.com - Pada putaran kedua Premier League musim 2021-2022, Newcastle United bakal mengubah nasibnya, beranjak dari deretan papan bawah klasemen sementara.

Newcastle United ada di urutan 19 atau satu setrip dari penghuni dasar klasemen sementara, Norwich City.

Baca juga: Berapa Jumlah Gol Cristiano Ronaldo ke Gawang Newcastle United?

Dari 19 kali laga, The Magpies hanya menang satu kali.

Selebihnya, Newcatle United meraih 8 kali seri dan 10 kali kalah.

Informasi terkini menunjukkan, dua laga Newcastle United pada akhir Desember 2021 harus tertunda.

"Pandemi Covid-19 dan badai cedera pemain menghalangi langkah kami," kata manajemen Newcastle United, Selasa (4/1/2022).

Patut diduga, Newcastle United bakal banyak membelanjakan duitnya untuk membeli pemain di posisi bek.

Pasalnya, Newcastle United hingga paruh musim sudah kebobolan 42 gol.

Sementara, hanya 19 gol berhasil dilesakkan penggawa Newcastle United ke gawang lawan.

Kabarnya, bek timnas Inggris yang bermain di Atletico Madrid, Kieran Trippier sudah sepakat dengan mahar 34 juta dollar AS atau sekitar Rp 489 miliar untuk hengkang ke Tyneside.

Newcastle United juga membidik bek tengah Lille, Sven Botman.

"Tripier adalah pemain yang luar biasa dan kami mencegahnya pindah," kata pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone.

"Namun, suatu saat bila pemain ingin pindah, tak seorang pun bisa mencegahnya," imbuh Simeone.

Sementara itu, besar kemungkinan, Newcastle United mempertahankan dua andalannya di lini depan, Callum Wilson dan Allan Saint-Maximin sembari membidik juru gedor Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com