Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Badai Covid-19 Hantam Liga Inggris, Sederet Laga Ditunda, Sisanya Lanjut jika...

Kompas.com - 17/12/2021, 05:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Peningkatan kasus Covid-19 seolah menjadi badai yang menghantam pergelaran Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2021-2022.

Klub-klub peserta Premier League kembali menemukan kasus Covid-19 seiring meningkatkatnya hasil tes positif di Inggris.

Melansir laman coronavirus.data.gov.uk, jumlah hasil positif Covid-19 mencapai angka 442.378 dalam tujuh hari terakhir hingga Kamis (16/12/2021).

Angka tersebut meningkat 31,4 persen dengan rata-rata harian mencapai 88.376 kasus. Grafik hasil positif Covid-19 di Inggris mulai menunjukkan peningkatan pada November 2021.

Peningkatan kasus Covid-19 di Inggris juga tercermin dalam pergelaran Liga Inggris musim 2021-2022.

Baca juga: Penjelasan Perihal Penundaan Laga di Premier League Akibat Covid-19 Varian Omicron

Situasi tersebut kemudian berdampak terhadap jadwal pertandingan yang sedang padat. Dalam sepekan terakhir, Premier League telah menunda sederet laga.

Dimulai dengan penundaan laga Brighton & Hove Albion vs Tottenham Hotspur yang semula dijadwalkan berlangsung di Stadion Amex pada Minggu (12/12/2021).

Laga yang termasuk dalam matchweek ke-16 Liga Inggris itu ditunda setelah sejumlah pemain dan staf Tottenham Hotspur dinyatakan positif Covid-19.

Pihak klub meminta pertandingan kontra Brighton dijadwalkan ulang menyusul situasi tersebut, dan pihak Premier League mengabulkannya.

Sebelum itu, alasan serupa juga membuat laga Tottenham vs Rennes pada fase grup UEFA Nations League, (Jumat (10/12/2021) dini hari WIB, mengalami penundaan.

Baca juga: Usai Brentford Vs Man United, Laga Leicester Vs Tottenham Juga Ditunda karena Covid-19

Terbaru, Tottenham kembali mengalami penundaan untuk laga kontra Leicester City yang termasuk dalam matchweek ke-17 Liga Inggris 2021-2022.

Laga Leicester vs Tottenham itu sedianya dijadwalkan berlangsung di Stadion King Power pada Jumat (17/12/2021) dini hari WIB.

Namun, beberapa jam sebelum kickoff, laga tersebut ditunda menyusul pengumuman resmi dari Premier League yang mengatakan adanya peningkatan kasus Covid-19 di kubu The Foxes, julukan Leicester City.

Dengan demikian, Tottenham sudah gagal bertanding dalam tiga kesempatan beruntun akibat Covid-19.

"Dewan Premier League telah menunda pertandingan Leicester City melawan Tottenham Hotspur karena peningkatan kasus positif Covid-19 di skuad Leicester hari ini," demikian pengumuman Premier League, Kamis (16/12/2021) malam WIB.

Baca juga: Resmi! Laga Brentford Vs Man United Ditunda gara-gara Covid-19

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com