Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Bayern Muenchen Vs Barcelona, Kickoff 03.00 WIB

Kompas.com - 09/12/2021, 00:15 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber UEFA

KOMPAS.comBarcelona akan melakoni partai hidup mati di markas Bayern Muenchen  pada laga pamungkas Grup E Liga Champions 2021-2022, Kamis (9/12/2021) dini hari WIB.

Adapun link live streaming Bayern Muenchen vs Barcelona akan tersedia pada akhir artikel ini.

Barcelona membutuhkan kemenangan demi memastikan lolos ke fase knockout atau babak 16 besar Liga Champions.

Pasalnya, Barca yang memiliki tujuh poin di peringkat kedua Grup E masih bisa dikejar oleh Benfica.

Baca juga: Muenchen, Kota Kurang Bersahabat bagi Barcelona

Benfica sendiri berada di tempat ketiga dengan raihan lima poin. Wakil Portugal itu akan menjamu Dynamo Kyiv (1 poin) pada laga terakhir.

Apabila kalah dari FC Bayern, Barca bisa saja tetap lolos. Namun, mereka harus berharap Benfica seri atau tumbang melawan Dynamo Kyiv.

Barcelona dan Benfica juga memiliki potensi finis dengan poin identik yaitu delapan.

Situasi ini bisa terjadi jika Barca imbang dengan Bayern, sedangkan Benfica melibas Dynamo Kyiv.

Baca juga: Prediksi Line Up Bayern Vs Barcelona, Dembele dan Depay Tumpuan Barca

Namun, Blaugrana tak akan lolos karena kalah head-to-head dari Benfica (1 kalah, 1 imbang).

Kemenangan pun menjadi cara aman bagi kubu Catalan demi terus melangkah di Liga Champions.

Misi Barca ini tentu tak akan mudah. Pasalnya, Bayern yang telah lolos sebagai juara Grup E begitu perkasa.

Die Roten menyapu bersih lima laga di Grup E dengan kemenangan, termasuk saat mencukur Barca 3-0 di Camp Nou pada pertemuan pertama.

Baca juga: Bayern Vs Barcelona: Barca Tak Butuh Keajaiban, Sesumbar Bisa Atasi Die Roten

Jawara bertahan Bundesliga itu juga begitu subur. Tercatat, Robert Lewandowski cs telah mengemas 19 gol di Liga Champions 2021-2022 sejauh ini.

Torehan 19 gol menjadikan Bayern sebagai tim tertajam kedua di UCL setelah Ajax Amsterdam yang membukukan 20 gol.

Ancaman semakin menerpa Barcelona karena mereka tak pernah menang di markas Beyern dalam lima pertemuan di kompetisi Eropa (3 kalah, 2 imbang).

Baca juga: Kali Terakhir Barca Gagal Lolos dari Fase Grup Liga Champions, Pedri Belum Lahir dan Ansu Fati Baru Berusia Satu Minggu

Jika gagal menuntaskan misinya, Barcelona pun bisa tergelincir ke playoff Liga Europa.

Kondisi itu akan membuat tren Blaugrana yang tak pernah absen dari babak 16 besar Liga Champions sejak musim 2004-2005 menjadi terputus.

Pertandingan Bayern Muenchen vs Barcelona dapat disaksikan secara streaming dengan jadwal kickoff 03.00 WIB melalui tautan berikut >>>> LINK

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Timnas Indonesia
Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Olahraga
Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Liga Champions
Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Badminton
Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Liga Indonesia
Jose Mourinho Resmi Latih Fenerbahce: Seragam Ini Kulit Saya

Jose Mourinho Resmi Latih Fenerbahce: Seragam Ini Kulit Saya

Internasional
Apriyani/Fadia Ingin 'Menabung' di Indonesia Open 2024

Apriyani/Fadia Ingin "Menabung" di Indonesia Open 2024

Badminton
Daftar Skuad Timnas Perancis untuk Olimpiade 2024, Tidak Ada Mbappe

Daftar Skuad Timnas Perancis untuk Olimpiade 2024, Tidak Ada Mbappe

Internasional
Liga 1 2023-2024 Terbantu Format Baru, PR Selaraskan Jadwal dengan Timnas

Liga 1 2023-2024 Terbantu Format Baru, PR Selaraskan Jadwal dengan Timnas

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com