Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil dan Klasemen Liga 1: Arema FC Tergusur Persib, Borneo 6 Besar

Kompas.com - 06/12/2021, 05:22 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Arema FC harus kehilangan posisi kedua dan disalip Persib Bandung di klasemen Liga 1 2021-2022.

Pasalnya, Arema FC hanya bermain imbang 0-0 saat melawan Bali United pada pekan ke-15 Liga 1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (5/12/2021).

Di sisi lain, Persib menumbangkan Madura United 1-0 pada laga sehari sebelumnya.

Penentu kemenangan Maung Bandung atas Madura United adalah Frets Butuan yang membukukan gol pada menit kedelapan.

Baca juga: Hasil Arema FC Vs Bali United: Singo Edan Catat Rekor, tapi Gagal Gusur Persib

Persib kini menduduki peringkat kedua di klasemen Liga 1 dengan raihan 31 poin, sedangkan Arema FC selisih satu poin dengan Maung Bandung di tempat ketiga.

Pemuncak klasemen Liga 1 sendiri masih dikuasai oleh Bhayangkara FC (33 poin) usai mengalahkan Persipura Jayapura 2-0 pada pekan ke-15.

Sementara itu, laga Ahad kemarin juga menyajikan duel Persiraja Banda Aceh vs Borneo FC di Stadion Maguwoharjo.

Baca juga: Hasil Persiraja Vs Borneo FC 0-2, Pesut Etam Perpanjang Tren Kemenangan

Hasilnya, Borneo FC berjaya dengan kemenangan 2-0 atas Persiraja berkat brace sang bomber Francisco Wagsley (24'p, 50').

Ini merupakan lima kemenangan beruntun yang diraih Pesut Etam di ajang Liga 1.

Tim asuhan Risto Vidakovic itu pun menembus enam besar dengan torehan 25 poin.

Di kubu Persiraja, mereka semakin terbenam sebagai juru kunci setelah masih meraup lima poin.

Hasil Liga 1, Minggu (5/12/2021):

Klasemen Liga Indonesia

No Klub D M S K -/+ P
1
Bhayangkara
15 10 3 2 10 33
2
Persib
15 9 4 2 15 31
3
Arema
15 8 6 1 10 30
4
Bali United
15 8 5 2 11 29
5
Persebaya
15 8 3 4 10 27
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Senin (6/12/2021) pukul 05:20 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

Liga Italia
Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com